Suara.com - Citra Kirana mengaku sudah tahu tentang masa lalu Rezky Aditya yang belum lama ini ditetapkan sebagai ayah biologis dari anak Wenny Ariani. Namun artis yang akrab disapa Ciki itu dicurigai berbohong.
Pernyataan Citra Kirana mulai diragukan setelah video lawasnya dengan Rezky Aditya kembali beredar. Saat itu Ciki masih hamil Baby Athar, dan Rezky ditanya oleh Raffi Ahmad bagaimana pengalaman pertama punya anak.
"Senang, excited, pengalaman pertama," kata Rezky Aditya saat itu.
Begitu menyinggung pengalaman pertama, Citra Kirana langsung menyela, "Iya lah pertama."
Raffi Ahmad langsung heboh sembari menanyakan, "Sebelumnya udah jadi bapak dari mana?"
"Mungkin di film atau sinetron," kata Vicky Prasetyo yang juga hadir di acara bincang-bincang tersebut.
Dari kata-kata Citra Kirana, warganet mencurigai bahwa dia sejak awal tak tahu semua masa lalu Rezky Aditya, termasuk dugaan memiliki anak dari Wenny Ariani. Hal ini jelas saja bertolak belakang dengan pernyataan sebelumnya.
"Katanya udah tahu dari awal, kok bilang yang pertama," tulis warganet.
"Kalau Citra Kirana udah tahu kenapa bisa bilang 'iyalah anak pertama' dia perempuan lho, vibesnya juga positif banget tapi kok begitu ya," tambah warganet lain.
Baca Juga: Giliran Sahabat Blak-blakan, Rezky Aditya Jenguk Wenny Ariani di RS Usai Lahiran
"Kalau Ciki tahu, dia nggak akan berhenti ngomong kemarin, sambil nahan tangis, harusnya dia tegar, berarti Ciki belum tahu, tapi dia berusaha tegar menutupi," imbuh yang lain.
Di sisi lain, ada juga warganet yang merasa Citra Kirana tak berbohong karena ucapannya tentang tahun 2021 terasa seperti roller coaster bagi pernikahan mereka.
"Ciki pernah bilang tahun 2021 roller coasternya mereka, berarti Ciki baru tahu tahun 2021," ujar warganet.
"Ciki udah tahu kayaknya, tapi dia cari aman aja karena mau lahiran, kan? Dia nggak mungkin cari masalah," kata yang lain.
Baru-baru ini, banding Wenny Ariani terkait gugatan pengakuan anak terhadap Rezky Aditya dikabulkan Pengadilan Tinggi Banten. Dalam salah satu putusannya, Rezky dinyatakan sebagai ayah biologis, K, anak yang dilahirkan Wenny beberapa tahun lalu.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Thariq Halilintar hingga Rezky Aditya Siap Unjuk Gigi di Celebrity Padel Competition 2025
-
Air Mata di Ujung Sajadah 2: Citra Kirana Dihadapkan pada Cinta dan Kehilangan Seorang Anak
-
Sinopsis Film Air Mata di Ujung Sajadah 2, Perebutan Hak Asuh Baskara Makin Pelik
-
Jadi Pemain Baru di Air Mata di Ujung Sajadah 2, Daffa Wardhana Akui Deg-degan
-
Kenang Rasa Kehilangan Suami di 'Air Mata di Ujung Sajadah 2', Citra Kirana: Amit-Amit!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Viral Pak RT di Jakarta Mendunia Gara-Gara Ubah Got Jadi Kolam Lele, Diundang TV Nasional China
-
Anggap Temannya Miskin, Perempuan Ini Minta Bayi Kembar yang Baru Dilahirkan
-
Ibu Dali Wassink Sebut Justin Hubner Bukan 'Ayah Baru' Kamari, Jennifer Coppen Tak Terima?
-
Alasan Jule Lepas Jilbab, Bukan Karena Masalah Rumah Tangga
-
Jule Samakan Pernikahan dengan Kontrak Bisnis: Jangan Nikah Muda, Senang-Senang Dulu
-
5 Artis Merenungi Kembali Keputusan Nikah Muda, Terbaru Jule
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah