Suara.com - "The Office", serial komedi situasi atau sitkom asal Inggris akan dibuat ulang dalam versi Arab Saudi. Sitkom yang diciptakan Ricky Gervais itu nantinya akan dibuat dalam bahasa Arab, dan dibintangi oleh deretan aktor Arab Saudi.
Sitkom "The Office" versi Arab ini rencananya bakal syuting dengan mengambil latar tempat di negara Timur Tengah tersebut.
Pembuatan adaptasi sitkom ini merupakan bentuk kerja sama antaran BBC Studios dengan MBC Studios di Dubai. Dalam versi Arab, sitkom "The Office" akan diberi judul dengan nama “Al Maktab”.
Adapun sutradara asal Mesir yang akan menangani sitkom ini, yakni Hisham Fathi. Sedangkan produser yang bertanggung jawab adalah Shadi Mcdad dari AFLAM Productions yang berbasis di Ryad.
SVP format sales untuk BBC Studios André Renaud berpendapat bahwa gambaran kehidupan dalam “The Office” masih related dengan pengalaman penonton, meski gaya pekerjaan di kantor mungkin telah banyak berubah pada tahun ini.
“Saya yakin penonton di Timur Tengah dan Teluk akan membawa Malik dan timnya ke hati mereka seperti yang dilakukan penonton dengan David Brent di Inggris lebih dari dua puluh tahun yang lalu,” kata Renaud, dikutip dari Variety pada Minggu (5/6/2022).
Sebagai informasi, serial asli “The Office” ditulis dan disutradarai oleh Ricky Gervais dan Stephen Merchant. Serial ini pertama kali ditayangkan di Inggris Raya lebih dari 20 tahun yang lalu.
Kesuksesan "The Office" semakin mendunia setelah diadaptasi dalam versi Amerika Serikat dengan judul yang sama. Terlebih, hal itu berkat kepiawaian Steve Carell yang berhasil memerankan karakter utama Michael Scott dengan sempurna.
Sedangkan dalam versi Arab, “Al Maktab”, serial ini akan mengambil latar di sebuah perusahaan jasa kurir. Tokoh protagonis dimainkan oleh Saleh Abuamrh ("The Fates Hotel"), sebagai Malik Al-Tuwaifi atau bos perusahaan yang dikenal egois namun menyenangkan.
Para pemain yang tergabung dalam “Al Maktab” juga termasuk Fahad Albutairi, Nawaf Alshobaili, Saad Aziz, Adhwa Fahad, Razan Mansur, Reem Busati, dan Hisham Hawsawi.
“'Al Maktab' menampilkan pemeran yang sangat berbakat dari Arab Saudi dan sekitarnya yang akan menghidupkan kisah kelompok kolega dan bos mereka yang eksentrik," jelas manajer umum MBC Studios KSA, Zeinab Abul Alsamh.
"(Serial) dirancang ulang untuk pemirsa Timur Tengah dan Teluk untuk pertama kalinya,” lanjutnya.
Proses syuting “Al Maktab” sendiri akan dimulai pada bulan ini. Rencananya, serial dengan dua puluh episode itu akan ditayangkan di saluran TV MBC dan platform streaming VIP Shahid pada akhir tahun 2022. [ANTARA]
Tag
Berita Terkait
-
Suhu Arab Saudi Sedang Panas Capai 43 Celsius, Kemenag: Seluruh Jemaah Haji Jangan Beraktivitas di Luar Ruangan
-
Suhu di Tanah Suci Bisa Capai 45 Derajat, Jemaah Haji Diimbau Perbanyak Minum Cegah Dehidrasi
-
Arab Saudi Sedang Panas-panasnya, Jamaah Haji Diminta Perbanyak Minum Agar Tak Dehidrasi
-
Suhu di Arab Saudi Capai 45 Drajat Celsius, Kemenkes Sarankan Jamaah Haji Perbanyak Minum
-
Kedatangan Jamaah Calon Haji Indonesia di Madinah
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026