Suara.com - Serial "Squid Game" memang gak perlu lagi diragukan popularitasnya. Jadi tak salah Netflix akan menghadirkan acara kompetisi terbesar mereka yang terinspirasi dari serial yang dibintangi Lee Jung Jae dan Park Hae Soo ini.
Netflix akan mengadakan reality show terbesar yang disebut dengan "Squid Game: The Challenge". Tak tanggung-tanggung, Netflix sudah menyiapkan hadiah puluhan miliar bagi para peserta yang ikut kompetisi ini.
Yuk simak fakta Netflix buat Squid Game nyata dengan hadiah puluhan miliar berikut ini.
1. Reality Show dalam 10 Episode
Acara "Squid Game: The Challenge" ini terdiri dari 10 episode dan akan menghadirkan game-game yang sama dengan versi drakornya. Tentunya akan ada tambahan game lainnya.
Namun sayangnya, gak semua warga dunia bisa mengikuti reality show ini. Netflix akan syuting kompetisi ini di Inggris dan hanya men-casting orang-orang berbahasa Inggris saja.
2. Alasan Dibuat Reality Show Squid Game
Brandon Riegg, Senior Vice President Netflix mengungkap alasan pihaknya membuat tayangan ini. Selain laris di pasaran, permain di Squid Game dinilai menarik dan memukau di seluruh dunia.
"Kisah menarik dan visualisasi simbolis dari sutradara Squid Game Hwang Dong Hyuk memukau seluruh dunia. Kami akan mentransformasi dunia fiksi ini menjadi kenyataan," kata Brandon Riegg.
Baca Juga: Diisukan Group BTS Bubar, Personil Termuda Jungkook Beri Jawaban Bijak
3. Mirip Dengan Versi Drakor Aslinya
Nantinya "Squid Game: The Challenge" ini akan punya banyak kemiripan dengan drama aslinya, termasuk hadiah yang fenomenal. Sama seperti serial aslinya, reality show ini akan mengajak 456 peserta.
Sementara itu hadiah utamanya mencapai 4,56 juta dolar AS yang angkanya mirip dengan hadiah di cerita Squid Game yakni 45,6 miliar won. Bila dikonversikan dalam rupiah, hadiah utama dari reality show ini mencapai Rp 67,2 miliar.
4. Permainan Dalam 'Squid Game: The Challenge'
Dalam 10 episode yang akan ditayangkan, para peserta akan melakukan permainan anak-anak yang ditampilkan di Squid Game. Ada juga sejumlah dolanan baru yang ditambahkan Netflix.
Namun tentu saja orang-orang yang kalah dalam permainan ini tidak akan bertemu dengan maut seperti versi aslinya, tapi mereka hanya akan pulang dengan tangan kosong.
Berita Terkait
-
Diisukan Group BTS Bubar, Personil Termuda Jungkook Beri Jawaban Bijak
-
Link Nonton Spy x Family Episode 11 Sub Indo: Ujian Anya Dapat Stella Stars
-
Squid Game Dunia Nyata Segera Dibuat, Lokasinya di Mana?
-
4 Drama Korea Netflix Ini Bakal Rilis Season 2, Ada Squid Game!
-
Taj Mahal, Inilah 7 Fakta Menarik tentang India
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
Terkini
-
Deretan Konser dan Festival Musik yang Akan Digelar November 2025, Ada Sheila On 7 hingga TV Girl
-
Gara-Gara Aurel Hermansyah Sering Nonton Film Horor, Ameena Kepingin Jadi Zombi
-
Kini Ditangkap Polisi, Onadio Leonardo Pernah Akui Cinta Narkoba: Best Thing Ever
-
Tak Selalu Mencekam, 5 Rekomendasi Film Halloween Seru untuk Ditonton Bareng Keluarga
-
Polisi: Onadio Leonardo Korban Penyalahgunaan Narkoba, Bukan Pengedar
-
Nostalgia Mencekam Malam Halloween: 3 Film Horor Klasik Ini Wajib Masuk Daftar Tonton
-
Masalah Tak Ada Habisnya, Fuji Datangi Polres Jaksel Beri Keterangan Tambahan
-
Bukan Mau Rujuk, Masayu Anastasia Bongkar Alasan Tetap Akur dengan Lembu
-
Ivan Gunawan Bahas Kunci Rahasia Rezeki Lancar: Jangan Pernah Nipu Orang
-
Masayu Anastasia Sungkan Didesak Rujuk dengan Lembu: Dia Merasa Diserang