Suara.com - Nama Arya Saloka kembali menjadi perbincangan usai keluar dari sinetron Ikatan Cinta. Kini pemeran Aldebaran itu telah menghapus semua foto istrinya, Putri Anne di akun Instagram-nya.
Terpantau Suara.com, Instagram Arya Saloka hanya menyisakan 12 foto. Terlihat kini di Instagram Arya Saloka, tersisa foto-foto endorse bersama Amanda Manopo yang merupakan mantan lawan mainnya di sinetron Ikatan Cinta.
Sementara itu, bila diperhatikan di Instagram Putri Anne, foto-foto Arya Saloka masih terpampang jelas. Belum diketahui alasan Arya Saloka membersihkan Instagramnya dari foto-foto keluarga.
Selain kebanyakan foto bareng Amanda Manopo, Arya Saloka mengunggah series terbarunya di Netflix. Ia tampak berfoto bareng para cast dari series Gadis Kretek di Netflix, diantaranya ada Putri Marino dan Ario Bayu.
Di lain sisi, Putri Anne justru kedapatan mengomentari unggahan Arya Saloka tersebut. Komentarnya disorot warganet, lantaran isu keretakan rumah tangganya yang sudah ramai sejak beberapa waktu lalu.
Putri Anne tampak memberikan emoji hati sambil menyemangati Arya Saloka. "Goodluck Baba," komentar Putri Anne, dikutip Rabu (27/7/2022).
Komentar Putri Anne tersebut langsung disorot warganet. Ada saja di antara mereka yang masih mengungkit hubungan Arya Saloka dan Amanda Manopo.
"Cuma di Ikatan Cinta setiap jalan gelendotan mulu. Padahal di sinetron lain peran suami istri enggak gitu-gitu amat. Gelendotan gandengan tiap jalan, kayak mau nyebrang pulau dan lautan. Bukan cuma gelendotan elus ini itu over banget," komentar @salsabilatunisa_nisa.
"Kalau sama Manda enggak mungkin dia memberi support," balas akun @anikmuajidah.
Baca Juga: Mata Putri Anne Tampak Sembab, Ribut Lagi dengan Arya Saloka?
Namun, ada juga warganet yang mendukung karier Arya Saloka usai keluar dari Ikatan Cinta. Mereka berharap tak ada gosip miring lagi menerpa keduanya.
"Semoga enggak ada huru-hara lagi ya, sukses buat Mas Arya," kata akun @angli.angli50.
"Berkat doa istri yangg berhati seluas samudra ini, semoga sukses dan selalu bahagia," ujar akun @anarobert75 menimpali.
Berita Terkait
-
Review Film Dusun Mayit: Menghadirkan Ketegangan Teror yang Mencekam!
-
Cerita Amanda Manopo 'Ketempelan' Saat Syuting Dusun Mayit, Diduga Pindah ke Kru
-
8 Potret Artis Tanah Air Rayakan Natal Bersama Keluarga, Hangat dan Penuh Cinta
-
Amanda Manopo Hamil Anak Pertama, Kenny Austin Ungkap Momen Ngidam sang Istri
-
Kenny Austin Bocorkan Rencana Natal dan Tahun Baru Perdana Bareng Amanda Manopo
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Manohara Blak-blakan Sengaja Putus Kontak dengan Ibu: Saya Berulang Kali Dimanipulasi
-
Aib Hamili Perempuan Mencuat, Anrez Adelio Anggap Wajar Suka DM Cewek Random
-
Manohara Minta Media Berhenti Gunakan Label "Mantan Istri" Pangeran Kelantan
-
Rain Dikritik Usai Ngambek Gegara Penonton Singapura Tak Antusias
-
Rutin Datangi Makam Epy Kusnandar, Karina Ranau Malah Dibanding-bandingkan dengan Istri Gary Iskak
-
Akhirnya Muncul usai Dituding Hamili Icel, Anrez Adelio: Aku Tahu Perbuatanku Salah
-
Idap Asma, Diding Boneng Ungkap Dampak Ekstrem Syuting Film Horor
-
Dokter Richard Lee Jadi Tersangka atas Laporan Dokter Detektif, Panggilan Pertama Mangkir
-
Setelah Diwakili Pengacara, Giliran Anrez Adelio yang Klarifikasi soal Kasus Kehamilan Icel
-
Batal Pensiun Dini, Andhara Early Kembali ke Dunia Hiburan karena Alasan Ekonomi