Suara.com - Dewi Perssik mengomentari keputusan Angga Wijaya yang tidak mengajukan gugatan gono gini ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Dihubungi lewat layanan video call usai sidang putusan cerai, Senin (1/8/2022), perempuan yang biasa disapa Depe itu merasa tidak ada yang salah dari tindakan Angga.
"Ya mungkin tahu diri," ujar Dewi Perssik.
Dewi Perssik kemudian menerangkan bahwa Angga Wijaya tidak punya apa-apa sebelum menikah dengannya. Sehingga wajar menurut Depe bila Angga kini tidak menuntut harta gono gini.
"Kan memang ketika sebelum sama saya dia nggak punya apa-apa. Tapi dengan saya, dia makin kaya," kata sang pedangdut.
Meski tidak meminta gono gini, Angga Wijaya tetap mengambil beberapa pakaian yang masih tersimpan di kediaman Dewi Perssik.
Ia meminta bantuan sang mantan istri untuk mengirim barang-barang itu ke rumahnya tinggal sekarang.
"Ada baju, sepatu sama celana dalam," kata Dewi.
Namun hingga saat ini, Angga Wijaya belum memberikan alamat rumah kepada Dewi Perssik. Sehingga perempuan 36 tahun bingung harus mengirim barang-barang itu ke mana.
Baca Juga: Ketok Palu! Perceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya Dikabulkan Hakim
"Dari kemarin pihak kami sudah meminta alamat dia untuk mengirimkan barang-barang dia, tetapi dia nggak pernah memberikan alamatnya," kata Dewi Perssik.
"Kan sudah memilih baju-baju segala macamnya, tapi dia sendiri nggak pernah kasih alamatnya. Jadi kami bingung mau kirim ke mana," ujar dia lagi.
Sebagaimana diberitakan, Angga Wijaya mengajukan permohonan talak cerai dari Dewi Perssik pada 20 Juni 2022. Dalam berkas yang terdaftar, Angga menyebut faktor perbedaan prinsip sebagai alasan ingin pisah dari Dewi.
Namun hingga saat ini, Angga Wijaya belum mau berbicara secara rinci tentang alasan menceraikan Dewi Perssik. Ia merasa hal itu tidak pantas dijadikan konsumsi publik.
Oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan, permohonan talak cerai Angga Wijaya terhadap Dewi Perssik dikabulkan hari ini.
Berita Terkait
-
Pernyataannya Soal Bencana Aceh Viral, Dewi Perssik Spill Akun yang Diduga Edit Videonya
-
Soroti Kunjungan Presiden, Dewi Perssik Bandingkan Banjir Aceh dan Jember: Masih Mending
-
Bandingkan Kunjungan Presiden di Jember, Ucapan Dewi Perssik Soal Bencana Aceh Tuai Kritik Pedas!
-
Dewi Perssik Nangis Ingat Pesan Sang Anak yang Masuk Karantina Akmil
-
4 Potret Dewi Perssik Dampingi Gabriel Felice, Sang Anak Resmi Jadi Taruna TNI
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Sesali Foto Bareng Sitok Srengenge, Sal Priadi Tegaskan Sikap Lawan Kekerasan Seksual
-
Atta Halilintar Panik Cari Ameena yang Hilang Saat Liburan di Chimelong
-
Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT, Drama Wind Up Resmi Umumkan Poster dan Jadwal Tayang
-
160 Ribu Orang di Sarinah Pilih Hening demi Korban Bencana: Tiara Andini hingga Donasi Miliaran
-
MNET Bocorkan Reuni Wanna One di Awal 2026, Reality Show Jadi Proyek Perdana
-
Marion Jola Ikut Geram dengan Sikap Tengil Insanul Fahmi
-
Dilaporkan Istri Sah ke Polisi, Satu Cara Ini Disebut Bisa Selamatkan Inara Rusli dari Jeratan Hukum
-
Sinopsis Wonder Man, Perjalanan Aktor Hollywood Masuk Dunia Superhero
-
Analisis Deolipa Yumara: Kenapa CCTV Ilegal Tetap Bisa Seret Inara Rusli di Kasus Zina
-
Siap Lepas Masa Lajang, Ini Deretan Pasangan Artis yang Berniat Gelar Pernikahan di 2026