Suara.com - Prilly Latuconsina sempat berada di titik terendahnya saat berusia 18 tahun. Saat itu, ia baru mulai dikenal publik imbas sinetronnya, Ganteng-Ganteng Serigala menjadi sinetron dengan rating tertinggi.
"Kok gue dapet data, katanya elu dulu sempat mau bunuh diri?" tanya Denny Sumargo dikutip dari YouTube Curhat Bang, Rabu (10/8/2022).
"Nah itu lain lagi," jawab Prilly Latuconsina sambil tertawa terbahak-bahak.
"Karena enggak pernah punya pikiran kayak gitu, jadi pas ditimpa masalah, jadinya ngerasa kayak, oh ternyata aku bisa ya ditimpa masalah ini," ujar Prilly Latuconsina melanjutkan.
Seiring dengan kepopulerannya, Prilly Latuconsina mendapat tekanan dari publik. Segala hal mengenai dirinya menjadi pemberitaan infotainment, termasuk perjodohannya dengan Aliando Syarief. Mantan kekasih Maxime Bouttier ini pun menceritakan bahwa dirinya stres dan ingin mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri karena tekanan netizen.
"Ya itu (pengin bunuh diri), karena aku cuek dan enggak jaga penampilan, dibully sama pemberitaan, terus karena sinetronnya meledak terus dipasangkan sama pasanganku saat itu," kata lawan main Reza Rahadian di series My Lecturer My Husband ini.
"Tiba-tiba orang nuntut aku harus pacaran sama dia, sama Aliando, Jessica Mila dipasangin sama Kevin Julio kan. Padahal aku punya kehidupan lain, positifnya kita bagus aktingnya orang jadi baper beneran, tapi negatifnya banyak hal yang menekan," jelas Prilly Latuconsina.
Perempuan 25 taun ini menjelaskan depresinya mulai bermunculan setelah warganet menginginkan dirinya berpacaran dengan Aliando Syarief dengan segala ekspektasi mereka. Lawan main Angga Yunanda di film 12 Cerita Glen Anggara ini pun akhirnya stres sendiri karena banyaknya tuntutan dengan hubungannya dengan Aliando.
"Kok gini ya jadi artis, kok sampai gini banget di-bully orang. Di-bully kayak sampai kita tuh jadi orang yang paling salah. Jadinya stres," ujar Prilly Latuconsina.
Baca Juga: VIDEO Prilly Latuconsina Curhat Diposesifin Pacar, Komentar Sahabat di Luar Dugaan
Ketika dibully, Prily Latuconsina mengkhawatirkan keluarganya saat melihat pemberitaan buruk di media. Oleh sebab itu, Prilly semakin tertekan.
"Jadi saat itu mau bunuh diri, aku mikir ini kalau jadi film komedi pasti lucu kali ya, 'aduh ya Allah, aku mau mati aja tapi aku takut sakit' gitu. 'Ngapain ya? Kalau nyayat takut darah. Kalau minum obat nyamuk, kalau enggak mati sakit tenggorokan'," tutur bintang film Danur ini.
Kendati demikian, Prilly Latuconsina saat ini sudah berhasil melawan depresinya itu. Oleh karenanya, ia mudah untuk menceritakannya sambil tertawa seperti saat ini.
"Akhirnya sudah ngelewatin fase itu, nangis-nangisan terpuruk. Habis itu aku sadar, kayak 'apa gunanya sih aku mengakhiri hidupku karena judgment dari orang lain yang enggak benar. Karena yang tahu diri kita tuh kita'," imbuh Prilly Latuconsina.
Berita Terkait
-
Belajar Authenticity dari Prilly Latuconsina Lewat Buku Retak, Luruh, dan Kembali Utuh
-
Prilly Latuconsina Berbagi Pengalaman Tahun Baru di Jepang: Hening!
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
6 Film Tayang Lebaran 2026, Prilly Latuconsina dan Luna Maya Berhadapan di Genre Horor
-
Tutup 2025 dengan Gemilang, Tami Irelly Incar Prilly Latuconsina untuk Proyek Film
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
Pernyataan Tommy Lee Jones Usai Sang Anak Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel
-
Istri Ditabrak, Fiersa Besari Murka Usai Pelaku Remehkan Kondisi dan Tawarkan Uang Damai Rp200 Ribu
-
Park Bo Gum Diterpa Isu Gay, Orientasi Seksualnya Picu Perdebatan Panas
-
Dituduh Lebih Sibuk Liburan dengan Anak Erika Carlina Dibanding Sama Gala, Fuji Beri Balasan Menohok
-
Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
-
Agak Laen: Menyala Pantiku Jadi Film Indonesia Terlaris, Posisi Avengers Endgame Terancam
-
Beredar Deretan Judul Proyek Stranger Things Cinematic Universe, Ini Faktanya
-
Akhirnya Comeback, Fiersa Besari Bawa Lagu Baru hingga Sindir Pemerintah
-
5 Film dan Series Prime Video Tayang Januari 2026, Ada Drakor Spring Fever
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?