Suara.com - Bercerai dengan Nathalie Holscher kabarnya membuat sikap Sule berubah drastis. Sang komedian terkesan menjaga jarak dari mantan istrinya.
Tak cukup sampai di situ, Sule juga belum menjawab kabar perselingkuhan dengan Riesca Rose selama jadi suami Nathalie Holscher. Padahal, penyanyi jebolan AFI 2013 sudah buka suara terkait hal itu.
Lantas bagaimana reaksi Nathalie Holscher dalam menyikapi perubahan sikap Sule usai cerai? Hadir dalam podcast Ussy Andhika pada 12 Agustus 2022, perempuan 29 tahun meminta ayah Rizky Febian untuk bersikap seperti biasa.
"Pesan untuk akang, jangan gengsi," ujar Nathalie Holscher.
Nathalie Holscher kemudian menghendaki tetap bisa berteman dengan Sule meski sudah tak lagi jadi suami istri.
"Kita kayak teman saja," ujar Nathalie Holscher.
Nathalie Holscher juga meminta Sule untuk tetap datang ke rumah bila ingin bertemu anak mereka, Adzam Ardiansyah Sutisna. Ia berharap lelaki 45 tahun tak perlu sungkan untuk bertamu.
"Kalau mau ke rumah, ya ke rumah saja. Kalau mau hubungin aku, ya hubungin saja," kata Nathalie Holscher.
Bagi Nathalie Holscher, tidak ada alasan untuk Sule bersikap seperti memberi jarak setelah bercerai. Sebab rumah tangga mereka juga diselesaikan baik-baik.
Baca Juga: Berakhir Cerai, Komedian Sule Ngaku Terlalu Cepat Nikahi Nathalie Holscher: Dia Mungkin Pusing!
"Kami santai-santai saja kok. Pas saling ketemu di mediasi juga baik-baik saja. Pisahnya juga baik-baik," ucap Nathalie Holscher.
Nathalie Holscher menggugat cerai Sule melalui sistem e-court Pengadilan Agama Cikarang pada 3 Juli 2022. Oleh pengadilan, gugatan sang artis diverifikasi pada 5 Juli 2022 dengan nomor register 2145/Pdt.G/2022/PA.Cikarang.
Per 10 Agustus 2022, Pengadilan Agama Cikarang sudah mengabulkan perceraian Sule dan Nathalie Holscher. Masing-masing pihak diberi kesempatan mengajukan banding bila keberatan dengan hasil putusan dalam kurun waktu 14 hari.
Bila Sule dan Nathalie Holscher tidak mengajukan banding sampai batas waktu tersebut, Pengadilan Agama Cikarang akan menerbitkan akta cerai mereka.
Selain cerai, Nathalie Holscher juga sudah menyepakati nafkah anak dengan Sule sebesar Rp25 juta per bulan.
Berita Terkait
-
Profil Richard Refanov, Atlet Berprestasi yang Diduga Pacar Baru Nathalie Holscher
-
Diincar AC Milan, Jay Idzes Bersaing dengan 3 Nama Termasuk Rekan Setimnya Sendiri
-
Kaleidoskop 2025: 5 Debutan Film Indonesia Paling Booming, Ada Bunda Corla
-
Merinding! Sule Didatangi Almarhumah Mantan Istri, Kasih Petunjuk Mengejutkan soal Pacar
-
Tak Terima Orang Sunda Dihina, Sule Bandingkan Resbob dengan Hewan Anjing
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Siap Lepas Masa Lajang, Ini Deretan Pasangan Artis yang Berniat Gelar Pernikahan di 2026
-
Slank Gelar Sayembara Cover Lagu 'Republik Fufufafa', Tantang Slankers Unjuk Kreativitas Tanpa Batas
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Rumah Keluarga dan Mobil Jadi Sasaran, Sherly Annavita Buka Rekaman CCTV Aksi Teror
-
Virzha hingga Zealous Meriahkan Pesta Tahun Baru Bertema Rock di Grand Sahid Jaya
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026