Suara.com - Marcel Radhival atau Pesulap Merah menanggapi somasi Rara Pawang Hujan terkait pernyataan yang dianggap merendahkan pekerjaannya.
Ditemui di kawasan Pluit, Jakarta, Jumat (2/9/2022), Pesulap Merah memastikan tak mau ambil pusing dengan somasi Rara Pawang Hujan.
"Ya sudah, biarin saja. Kenapa memangnya?" ujar Pesulap Merah.
Lewat pernyataan tersebut, Pesulap Merah juga menegaskan bahwa ia tak akan memenuhi tuntutan permintaan maaf dari Rara Pawang Hujan atas dugaan pelecehan.
"Saya nggak nyebut nama dia juga. Saya bahas itu nggak satu orang, bukan cuma bahas satu orang," ujar Pesulap Merah.
Pesulap Merah malah balas menyinggung sikap Rara Pawang Hujan sebagai tindakan yang berlebihan.
"Ini orang aneh banget," ucap Pesulap Merah.
Sebagaimana diberitakan, Rara Pawang Hujan menuntut maaf Pesulap Merah atas pernyataan di media sosial terkait pekerjaan pawang hujan.
Bersama kuasa hukumnya Minola Sebayang, Rara Pawang Hujan memberi waktu 3x24 jam bagi Pesulap Merah untuk meminta maaf secara langsung atau lewat media sosial.
Baca Juga: Didukung Pengusaha Supercar Rudy Salim, Pesulap Merah Makin Pede Lawan Para Dukun
"Kalau tidak melakukan permohonan maaf, tentu kami akan melakukan upaya hukum," kata Minola Sebayang sebelumnya.
Jika somasi tersebut diabaikan, Rara Pawang Hujan tak segan akan menyeret Pesulap Merah ke ranah hukum.
Pesulap Merah mengomentari keberadaan Rara Pawang Hujan dalam gelaran MotoGP Mandalika lewat sebuah unggahan di Instagram pada 20 Maret 2022.
Di situ, Pesulap Merah menyebut Rara Pawang Hujan layaknya seorang komika yang kurang lucu dalam menyampaikan materi lawakan.
"Stand up comedy-nya cukup bagus, tapi kurang lucu dan terkesan terlalu menghayal. Tingkatkan lagi kemampuan stand up comedy-nya ya, Bu," tulis Pesulap Merah.
Pesulap Merah juga mempertanyakan keabsahan kinerja pawang hujan yang dipercaya bisa mengontrol cuaca.
Berita Terkait
-
Kronologi Rara Pawang Hujan Diusir Security BLACKPINK: Tak Punya ID, Outfitnya Mentereng
-
Berapa Gaji Pesulap Merah? Tantang Alumni Lirboyo Buktikan Santet, Siap Kasih Rumah Cash
-
Biodata dan Agama Pesulap Merah: Sentil Alumni Santri Lirboyo yang Ancam Santet Trans7
-
Pesulap Merah Tantang Alumni Lirboyo Buktikan Santet Nyata, Janjikan Rumah Cash dan Uang Rp 25 Juta
-
Ikut Terawang Nasib Rumah Tangga Ridwan Kamil, Rara Pawang Hujan: Saya Mohon Maaf
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat