Suara.com - Cube Entertainment mengabarkan bahwa artis asuhannya, Yuto Pentagon positif virus corona atau Covid-19. Hal itu disampaikan langsung olehnya sebagaimana dilansir Soompi pada Rabu (14/8/2022).
"Anggota Pentagon Yuto didiagnosis dengan Covid-19 pada 12 September," katanya mengawali.
Menurut sang agensi, Yuto Pentagon hanya mengalami gejala ringan. Awalnya, dia cuma mencoba melakukan tes swab guna mengonfirmasi apakah positif Covid-19 atau tidak.
"Pada 12 September, Yuto menunjukkan gejala seperti flu ringan, jadi dia menggunakan alat tes mandiri sebagai tindakan pencegahan, dan dia dinyatakan positif. Setelah itu, dia menjalani tes PCR, dan dia akhirnya didiagnosis positif Covid-19," bebernya.
Cube Entertainment menerangkan bahwa Yuto Pentagon sudah disuntik vaksin.
"Yuto sebelumnya menerima tiga dosis vaksin," ungkapnya.
Imbas kejadian ini, Yuto Pentagon langsung menjalani isolasi mandiri. Secara otomatis semua kegiatannya pun dihentikan.
"Saat ini dia telah menghentikan semua kegiatan yang dijadwalkan dan mengambil semua tindakan yang diperlukan sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan setempat Jepang," tutur Cube Entertainment.
Yuto juga tidak ambil bagian dalam konser Pentagon yang akan diadakan di Jepang. Pentagon memang rencananya mengadakan konser di Tokyo Dome selama tiga hari berturut dimulai dari 15 September 2022.
Baca Juga: Alami Gejala Ringan, Ha Sung Woon Umumkan Positif Covid-19
"Pentagon akan melanjutkan jadwal masa depan mereka dengan anggota yang diumumkan sebelumnya selain Yuto dan tanpa perubahan lainnya. Rincian lebih lanjut akan diumumkan secara terpisah oleh penyelenggara acara," terang Cube Entertainment.
"Agensi kami akan terus mematuhi pedoman otoritas kesehatan dan melakukan yang terbaik untuk kesehatan dan keselamatan artis kami," tandasnya.
Tag
Berita Terkait
- 
            
              Geger! Trump Ubah Departemen Pertahanan AS Jadi Departemen Perang
 - 
            
              Nyaris Bubar, i-dle Ungkap Kisah di Balik Perpanjangan Kontrak dengan CUBE
 - 
            
              Ulasan Buku Income Pentagon, 5 Cara Tingkatkan Kemapanan Finansial
 - 
            
              Ganti Nama Jadi i-dle, (G)I-DLE Siap Rilis 2 Album Sekaligus di Bulan Mei
 - 
            
              Kontrak Berakhir, Jinho PENTAGON Putuskan Hengkang dari CUBE Entertainment
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
 - 
            
              The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
 - 
            
              Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
 - 
            
              Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
 - 
            
              Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
 - 
            
              Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
 - 
            
              Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
 - 
            
              Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
 - 
            
              Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
 - 
            
              Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika