Suara.com - Drama Korea kerap menghadirkan sajian kisah yang unik-unik. Diantaranya mereka menggabung antara kisah di zaman sejarah dan modern.
Saat ke-2 genre itu digabung akhirnya menghasilkan hal yang luar biasa. Banyak kejutan dan ceritanya membuat orang semakin dibuat penasaran.
Nah penasaran dengan rekomendasi drama Korea gabungan sejarah dan modern yang sayang banget kamu lewatkan. Simak sinopsis dan siapa saja saja para pemainnya seperti dilansir dari Soompi dan berbagai sumber lainnya.
1. Queen In Hyun's Man (2012)
Queen In Hyun's Man adalah drama gabungan sejarah dan modern yang mencuri perhatian pada tahun 2012 lalu. Drama ini dibintangi oleh Ji Hyun Woo, Yoo In Na, Kim Jin Woo, Ga Deuk Hi dan lainnya. Dalam Queen In Hyun's Man, Yoo In Na menjadi pemeran utama sebagai Choi Hee Jin, seorang aktris yang berjuang dalam kariernya.
Popularitasnya melejit saat dia mendapatkan peran besar dalam drama sejarah. Dia lalu bertemu dengan Kim Bung Do (Ji Hyun Woo), seorang sarjana dari Dinasti Joseon yang melakukan perjalanan waktu ke 2012 secara misterius. Keduanya jatuh cinta dan kisah cinta yang melampaui waktu pun di mulai.
2. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)
Drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo yang tayang tahun 2016 lalu pastinya sulit dilupakan karena romansa dua pemeran utamanya yaitu IU dan Lee Joon Gi. IU berperan sebagai Hae Soo, wanita abad ke-21 yang secara ajaib kembali ke masa lalu di Dinasti Goryeo selama gerhana matahari total.
Dia bertemu banyak pangeran tampan dan jadi terlibat dalam perebutan kekuasaan beberapa pangeran untuk menjadi Raja Goryeo berikutnya. Hae Soo lalu jatuh cinta pada Wang So (Lee Joon Gi), pangeran yang membuat orang lain ketakutan.
Baca Juga: Sinopsis King the Land, Drakor Baru Junho 2PM dan YoonA SNSD Bergenre Komedi Romantis
3. Saimdang Light's Diary (2017)
Lee Young Ae dan Song Seung Heon disatukan drama gabungan sejarah dan modern yaitu Saimdang Light's Diary. Drama yang tayang sebanyak 28 episode di SBS dari 26 Januari sampai 4 Mei 2017 ini juga menggandeng Oh Yoon Ah, Choi Cheol Ho, Choi Jong Hwan, dan lainnya. Lee Young Ae memainkan peran ganda sebagai Saimdang dan Seo Ji Yoon.
Saimdang, Light's Diary menceritakan tentang dosen Seo Ji Yoon yang mengambil jurusan Sejarah Seni Korea. Dia menemukan buku harian milik pelukis jenius Joseon yaitu Saimdang saat berada di Italia. Tanpa diduga dirinya terjerat dalam misteri yang melintasi antara masa lalu dan masa kini.
4. Live Up to Your Name (2017)
Penggemar Kim Ah Joong dan Kim Nam Gil wajib banget nonton drama Korea gabungan zaman sejarah dan modern berikut ini. Live Up to Your Name atau Deserving of the Name tayang di tvN sebanyak 16 episode pada 12 Agustus sampai 1 Oktober 2017.
Kim Nam Gil berperan sebagai Heo Im, dokter pengobatan tradisional yang dikenal sebagai ahli akupunktur terbaik Joseon. Suatu hari dia melakukan perjalan waktu ke Seoul dan bertemu dengan Choi Yeon Kyung, ahli bedah yang sangat percaya pada pengobatan modern.
Berita Terkait
-
Sinopsis Our Universe: Kisah Bae In Hyuk dan Roh Jeong Eui Asuh Ponakan, Tayang di HBO Max
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
4 Drama dan Film Korea yang Dibintangi Kang Hyung Suk, Layak Ditonton!
-
Sinopsis Beauty in the Beast: Drakor Baru Moon Sang Min di Netflix, Lomon Jadi Manusia Serigala
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH