Suara.com - Tiket konser BLACKPINK di Jakarta terjual habis dalam waktu kurang dari 15 menit. Hal ini mengundang beragam komentar dari warganet.
Seperti diketahui, BLACKPINK siap menggelar konser di Jakarta sebagai salah satu pemberhentian Born Pink World Tour. Konser girlband YG Entertainment ini bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 11-12 Maret 2023.
Tiket konser BLACKPINK Born Pink World Tour in Jakarta sudah dijual sejak Senin, 14 November 2022. Namun hanya khusus untuk pemegang membership resmi. Tiket baru dibuka untuk umum hari ini, Selasa (15/11/2022) pukul 14.00 WIB.
Kurang dari 15 menit setelah penjualan dibuka, tiket konser BLACKPINK langsung sold out alias ludes. Padahal kapasitas SUGBK diperkirakan mencapai 77 ribu orang dan konser digelar dua hari.
Melihat hal ini, warganet tidak bisa untuk tidak mengakui popularitas grup yang digawangi Jennie, Jisoo, Rose dan Lisa tersebut. Namun menurut salah satu warganet, tiket konser BLACKPINK diborong oleh Nagita Slavina untuk pegawainya.
"Diborong pegawai Nagita Slavina," kata akun @euphorina._.
Meski belum terbukti kebenarannya, komentar tersebut langsung menarik banyak perhatian.
"Tadi habis liat vlognya Rans di menit 8.56 pas Gigi lagi ngobrol sama Tiara Andini, terus bilang udah beli banyak tiket, huah iri," komentar akun @agis127_.
"Jangan sampe mba Gigi beliin buat semua karyawannya. Boleh boleh aja, tapi kayak belum tentu juga semuanya fans BLACKPINK, suka Korea. Kasihan yang benar-benar nabung, ngefans banget tapi nggak dapat. Ah takut ah diserang nanti," sahut akun @chicken.slam.
Baca Juga: Cara Beli Tiket Blackpink, Siap-siap War!
"Dia beli buat keluarga dan teman-temannya, circle mba Gigi kan emang pada suka BLACKPINK, kalau karyawan mungkin kebagian tapi nggak dikasih VIP," ujar akun @nanaaatysa.
Sebelumnya pada Oktober 2022, Nagita Slavina terbang ke Korea Selatan demi nonton konser BLACKPINK. Wajar jika istri Raffi Ahmad ini tak ingin melewatkan konser mereka di negara sendiri.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Sat Set Tapi Modis, Intip 4 Daily Outfit ala Lisa BLACKPINK Buat Hangout!
-
Makin Ditunggu! EXO, BTS, BIGBANG, Hingga BLACKPINK Bersiap Comeback 2026
-
Tak Ada Bulan Sepi, Ini Deretan Konser K-Pop yang Guncang Jakarta Sepanjang 2025
-
Ikonik dan Berkelas, 5 Inspirasi Mix and Match Celana Jeans ala Jennie BLACKPINK
-
It Girl Alert! 4 Ide OOTD Jennie BLACKPINK yang Cocok Buat Daily Style
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 5 Pilihan Sepatu Skechers Tanpa Tali untuk Jalan Jauh, Harga Mulai Rp500 Ribu
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Adly Fairuz Digugat Rp5 Miliar, Diduga Jadi Perantara Calon Akpol
-
Ibrahim Risyad Kerja Apa? Suami Salshabilla Adriani Dikritik Pelit dan Seenaknya pada Istri
-
Pandji Singgung Wajah Ngantuk Gibran, Tompi Jelaskan Soal Ptosis: Bukan Bahan Lelucon!
-
Pemain Tangled Live-Action Diumumkan, Milo Manheim Ditolak Publik karena Isu Timur Tengah
-
Ammar Zoni Bongkar Pemerasan Rp3 Miliar di Penjara, Diancam Puluhan Tahun Jika Pakai Pengacara
-
Diperiksa 5 Jam Kasus Anrez Adelio, Friceilda Prillea yang Hamil Besar Bawa Koper ke Kantor Polisi
-
Ibrahim Risyad Ogah Jadi Babu Salshabilla Adriani, Reaksi Yusuf Mahardika Jadi Sorotan
-
Pamit dari RCTI, Doraemon Segera Tayang di Stasiun TV Lain
-
Ammar Zoni Siap Buka-bukaan di Sidang Narkoba, Janji Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Hadiri Sidang, Ammar Zoni Senyum Semringah Sambil Pegang Tasbih