Suara.com - Ki Joko Bodo telah meninggal dunia. Kepergiannya membawa duka mendalam buat istri dan empat anaknya.
Semasa hidup, Ki Joko Bodo begitu mencintai keluarganya. Dia bahkan mempunyai cara sendiri untuk mengungkapkan rasa cinta dan sayang pada istri dan anak-anaknya.
Ki Joko Bodo rupanya mempersembahkan candi yang dibuatnya untuk mereka. Setidaknya ini diungkap oleh salah satu anaknya, Adya Prasasti, lewat akun TikTok miliknya dua hari lalu.
"Memang beda, nggak pernah punya cowok bucin, tapi ayahku bucin dengan keluarga," tulis Adya di unggahannya dikutip Rabu (23/11/2022).
"My biggest flex is dibuatin candi sama ayah," tulisnya lagi.
Di unggahan tersebut, Adya perlihatkan candi yang dipersembahkan dari sang ayah. Candi tersebut dibangun di samping rumah utama mereka.
Pada Januari lalu, Ki Joko Bodo sempat unggah candi yang dibangun. Di caption, dia mengungkap bahwa candi tersebut sengaja dibuat untuk istri dan keempat anaknya.
"Dahulu saya adalah seorang pemimpi yang ingin membuat apapun. Dengan tekad serta usaha, candi ini menjadi salah satu karya yang saya persembahkan untuk Istri saya, Imah. Anak-anak saya, Iven, Refo, Sasti, dan Relic. Serta untuk Negara ini," tulis Ki Joko Bodo.
Unggahan TikTok Adya jadi perhatian warganet. Mereka tak menyangka seorang ayah membuatkan candi untuk keluarganya.
Baca Juga: Ki Joko Bodo Kembali ke Agama Sebelum Meninggal, Anak Tak Menyangka Sekaligus Bersyukur
"50 tahun ke depan bakal jadi sejarah wkwk," komentar aw***.
"Bapaknya jangan jangan reinkarnasi bandung bondowoso," komentar MEIME***.
"Bapaknya bisa buatin candi, bapakku bisanya buatin masalah," komentar nid***.
Sementara, yang lain mengucapkan belasungkawa untuk Adya.
"Baru kemarin lewat fypku sekarang dapat kabar duka, yang tabah ya mba," tulis heny***.
"Turut berduka cita kak," timpal gilang***.
Berita Terkait
-
Ki Joko Bodo Sempat Taubat Jadi Paranormal Sebelum Meninggal, Apa Sih Tanda Taubat yang Diterima Allah?
-
Ki Joko Bodo Kembali ke Agama Sebelum Meninggal, Anak Tak Menyangka Sekaligus Bersyukur
-
Ki Joko Bodo Tutup Usia, Ki Prana jadi saksi ketika Adzan Tiba, Almarhum Langsung Sholat ke Mushola
-
Terpopuler: Deretan Tas Branded Iriana Jokowi dan Kahiyang Ayu Hingga Tas Mewah Jessica Iskandar Belum Laku?
-
Diidap Ki Joko Bodo, Ini Bahaya Asam Urat Terlalu Tinggi Sampai Bikin Meninggal
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026