Suara.com - Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akhirnya sah menjadi suami istri. Proses akad nikah berlangsung di Pendopo Royal Ambarrukmo, Yogyakarta pada hari ini, Sabtu (10/12/2022).
Allen Adam, kakak Erina Gudono menjadi wali nikah sang adik dengan Kaesang Pangarep. Hal itu karena ayah Erina, Mohammad Gudono sudah meninggal dunia.
"Bismillahirrahmanirrahim, ananda Kaesang Pangarep putra bapak Haji Joko Widodo. Saya nikahkan ananda dengan Erina Sofia Gudono, putri Bapak Haji Mohammad Gudono. Nikah untuk ananda sendiri dengan mas kawin berupa seperangkat alat salat, logam mulia 10, 12, 20, 22 gram dan uang Rp 300.000 dibayar tunai," kata Allen Adam dikutip dari kanal YouTube Kompas TV, Sabtu (10/12/2022).
"Saya terima nikah dan kawinnya Erina Sofia Gudono, putri Bapak Haji Mohammad Gudono dengan mas kawin tersebut dibayar tunai," jawab Kaesang Pangarep.
Usai dinyatakan sah, Kaesang Pangarep sontak mengucap syukur sambil menghela napas, "Alhamdulillah."
Sebelum akad, acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al Quran. Berlanjut dengan khutbah nikah, wali nikah dan saksi mengucapkan istighfar hingga akhirnya pengucapan ijab kabul.
Perjalanan cinta Kaesang Pangarep dan Erina Gudono terjadi setelah gelaran Puteri Indonesia 2022. Erina, menjadi perwakilan DIY Yogyakarta pada kontes kecantikan yang digelar pada 27 Mei 2022.
"Awal ketemu, der ketemu, dah, jadian. Waktunya? Satu hari setelah selesai (acara) Puteri Indonesia. Tepatnya kapan, saya lupa," kata Kaesang Pangarep saat menjalani gladi bersih, di Yogyakarta, Selasa (6/12/2022).
Kaesang Pangarep bahkan tidak membutuhkan waktu lama untuk menikahi Erina Gudono. "Ketemu, jadian, dua bulan saya minta (menikah)," terang putra bungsu Presiden Joko Widodo ini.
Baca Juga: Resmi Jadi Suami Erina Gudono, Kaesang Pangarep: Alhamdulillah!
Berita Terkait
-
Resmi Jadi Suami Erina Gudono, Kaesang Pangarep: Alhamdulillah!
-
Sah Jadi Pasutri! Ini Sumber Kekayaan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
-
Arti Nama Hyang Sukma Ayu, Putri Bontot Kang Dedi yang Lahir Usai Pemilu 2019
-
Becak dan Andong Berperan Penting untuk Membawa Para Tamu Pernikahan Kaesang - Erina Gudono
-
Tamu dan Kerabat Berdatangan, Akad Nikah Kaesang-Erina Dihadiri Menteri dan Artis
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Massive Music Hadirkan Solusi Musik untuk Sineas di JAFF Market: Lebih Cepat dan Akurat!
-
Selamat Jalan Mudy Taylor, Komika Unik Melawak Sambil Bernyanyi
-
Mengenal Rehan Mubarak, 'Prince Mateen versi Indonesia' Calon Suami Dara Arafah
-
Natta Reza Dikira Pria Beristri yang Selingkuh dengan Inara Rusli
-
Dari Lapangan Benteng hingga Gang Sempit: Inilah Cara Soundrenaline Ubah Medan Jadi Kanvas Kreatif
-
Sherina Munaf Jadi Music Director FFI 2025: 6 Momen Persiapannya Penuh Dedikasi
-
Sempat Ngaku Dipersulit, Ruben Onsu Ketemu Anak saat Sarwendah ke Korea Selatan
-
Film Exorcist Terbaru Lagi Dipersiapkan, Scarlett Johansson Jadi Bintangnya
-
Ketika Suara Merdu Tiara Andini Diambil Adiknya
-
5 Film Horor Klasik Terbaik Sepanjang Masa, Tak Kalah dari yang Modern