Suara.com - Pantauan dari lokasi, jenazah Mak Nyak dikebumikan satu liang lahat dengan mendiang ibunya, Mak Uwo. Prosesi pemakaman berlangsung khidmat meski sempat tertunda karena menunggu rombongan keluarga yang terjebak macet.
Sebelum prosesi pemakaman, Sahrial Ismail selaku perwakilan keluarga sempat menyampaikan beberapa patah kata tentang kenangan Mak Nyak semasa hidup.
Pertama, mereka mengingatkan para pelayat tentang bagaimana kiprah Mak Nyak di industri hiburan Tanah Air.
"Almarhumah dikenal sebagai artis senior yang berkecimpung di film Indonesia. Sudah lebih dari 100 film yang dibintangi almarhumah. Dari tahun 55 sampai 2005 hampir setiap hari, terutama di sinetron si Doel Anak Sekolahan yang dikenal sebagai Mak Nyak," ujar Sahrial Ismail.
Kedua, keluarga juga mengenang kondisi Mak Nyak setelah jatuh sakit. Mereka mengingat bagaimana perempuan 84 tahun begitu tangguh dalam menghadapi cobaan.
"Kurang lebih selama 12 tahun almarhumah mengalami sakit glukoma hingga menyebabkan kebutaan, dan juga lumpuh," ujar Sahrial Ismail.
"Almarhumah selama hidupnya, saat sakit, tidak pernah mengeluh. Kalau kami datang ke rumah, beliau akan senyum," kata dia.
Masih teringat juga dalam ingatan anggota keluarga bagaimana kata-kata Mak Nyak selama berjuang melawan sakit.
"Dia bilang, 'Saya sakit baru sebentar, tapi saya sehat sudah berapa puluh tahun'," ujar Sahrial Ismail.
Baca Juga: Jelang Aminah Cendrakasih Meninggal, Gelas yang Dipegang Cucunya Mendadak Pecah
Keluarga Mak Nyak kemudian menutup kalimat dengan permintaan maaf bila ibu mereka pernah punya salah semasa hidup.
Prosesi pemakaman Mak Nyak kemudian dimulai dengan iringan isak tangis keluarga. Sesi ditutup lewat kegiatan tabur bunga dan doa bersama.
Sebagaimana diketahui, Aminah Cendrakasih atau Mak Nyak meninggal dunia pada 21 Desember 2022 di kediaman anaknya di kawasan Jurang Mangu, Tangerang Selatan akibat sakit glukoma yang diidap sejak 12 tahun lalu.
Berita Terkait
-
Berkarya Sejak Tahun 1950-an, Berikut Jejak Karir Aminah Tjendrakasih Pemeran Mak Nyak Si Doel
-
Aminah Cendrakasih "Mak Nyak" Meninggal, Ini Pesan Menyentuh Atun
-
Jelang Aminah Cendrakasih Meninggal, Gelas yang Dipegang Cucunya Mendadak Pecah
-
Dikuburkan Pagi Ini, Aminah Cendrakasih Akan Satu Liang Lahat dengan Mak Wok
-
Selamat Jalan Mak Nyak, Si Doel Anak Sekolahan
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Diduga Rencanakan Rumah Baru dengan Selingkuhan, Hamish Daud Dihujat: Bayar Karyawan Aja Gak Bisa
-
Makna Tersembunyi di Balik Koleksi Baju Anak Celine Dion, Benarkah Demonik?
-
Pementasan Teater Indonesia Kita ke-44 Hadirkan Sindir Keras Si Punya Kuasa Lewat 'Pasien No.1'
-
Rebutan Cowok Berujung di Kantor Polisi, Ekspresi Petugas saat Interogasi Pelajar Disorot
-
Viral Pria Bayar Bagasi Pesawat Lebih Mahal dari Harga Tiket, Ini Penyebabnya
-
Denada Ungkap Peran Satu Artis di Balik Proses Pemulihan Aisha dari Leukemia: One of My Angel
-
Pundi-pundi Fantastis Sule dari TikTok, 1 Jam Cukup untuk Penuhi Kebutuhan Harian
-
Sule Minta Rizky Febian Tak 'Ngadu' ke Ayahnya Saat Ada Masalah dengan Mahalini
-
Dituduh Hamil Usia 15 Tahun, Pedihnya Cinta Laura Dibully Sampai Benci Diri Sendiri
-
Tak Sia-sia Lutut Berdarah, Raffi Ahmad Juara Awal Padel di TOSI season 4