Suara.com - Eks petinggi OVO dan Lazada, Indrajana Sofiandi saat ini menjadi sorotan setelah melakukan kekerasan terhadap putranya sendiri. Ini bukan kasus pertama bagi Indrajana, karena sebelumnya ia juga dilaporkan kasus KDRT oleh mantan istri, Keyla Evelyne Yasir.
"Dulu pernah terjadi juga di 2014, masalah perselisihan rumah tangga," kata kuasa hukum Keyla Evelyne Yasir M. Syafri Noer ditemui Mapolres Metro Jakarta Selatan, Kamis (22/12/2022).
Laporan KDRT terhadap Indrajana Sofiandi saat itu diproses di Polda Metro Jaya, Jakarta. "Sampai disidik juga," tutur M. Syafri Noer.
Sayangnya tidak ada penjelasan lebih detail tentang tindak KDRT yang pernah dilakukan Indrajana Sofiandi terhadap Keyla Evelyne Yasir.
"Itu sudah selesai. Fokus laporan kami ke kejadian baru, yang berlangsung sejak periode 2021 sampai 2022," ujar M. Syafri Noer.
Namun kemudian, Keyla Evelyne Yasir sedikit membagikan contoh tentang bentuk KDRT yang diduga dilakukan Indrajana Sofiandi di masa lalu.
"Salah satu contoh yang saya alami, hidung saya ini bengkok ya. Tulang hidungnya geser karena saya ditonjok," kisah Keyla Evelyne Yasir.
Dalam unggahan di Instagram, Keyla Evelyne Yasir mengatakan kalau Indrajana Sofiandi sempat ditahan. Namun laporan tersebut ia cabut karena alasan kasihan.
Sosok Indrajana Sofiandi jadi sorotan usai video penganiayaan terhadap anak yang diduga ia lakukan viral di media sosial. Potongan tayangan diunggah oleh Keyla Evelyne Yasir yang ingin mencari keadilan untuk anaknya.
Baca Juga: Selain Tangan Kosong, Mantan Petinggi OVO Juga Aniaya Anak Pakai Gagang Sapu
Keyla Evelyne Yasir pun sudah melaporkan dugaan penganiayaan terhadap anak yang dilakukan Indrajana Sofiandi ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 23 September 2022.
"Saat ini, laporan sudah naik ke tahap penyidikan," ucap Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua
-
Dibongkar Beby Prisillia, Onadio Leonardo Bebas Rehabilitasi Narkoba Besok
-
Sinopsis Portraits of Delusion, Reuni Bae Suzy dan Kim Seon Ho di Drakor Thriller Misteri
-
Sabrina Chairunnisa Sentil Warganet yang Menghakimi Lula Lahfah
-
Viral Pak RT di Jakarta Mendunia Gara-Gara Ubah Got Jadi Kolam Lele, Diundang TV Nasional China
-
Anggap Temannya Miskin, Perempuan Ini Minta Bayi Kembar yang Baru Dilahirkan