Suara.com - Belum lama ini, viral video sosok perempuan yang memparodikan Lesti Kejora tengah merobek-robek foto Rizky Billar. Video tersebut salah satunya dibagikan oleh akun TikTok @utamirohim96.
Tidak jelas motif perempuan itu merobek foto Rizky Billar. Namun dari keterangan video yang diunggah, aksi tersebut diduga diilakukan oleh para tim kreatif stasiun televisi Indosiar.
Buntutnya, akun Instagram Direktur Surya Citra Media yang menaungi Indosiar yaitu Harsiwi Achmad, ramai digeruduk oleh fans Lesti Kejora dan Rizky Billar atau Leslar.
Rata-rata dari mereka meminta Harsiwi selaku petinggi Indosiar, mencari kru tv yang mereka anggap telah membuat lelucon kurang menyenangkan mengenai pasangan idola mereka.
"Barusan saya liat di TikTok, Indosiar kok ngadain acara nyobekin foto @rizkybillar seolah-olah ngejek @lestykejora dan billar, gimana ceritanya itu Bu Siwi, sungguh kecewa saya sama Indosiar," tulis seorang penggemar di unggahan terakhir Harsiwi Achmad.
"Bu @harsiwiachmad pecat yang robek foto Billar. Kenapa masih dibawa-bawa aja sih?" tanya penggemar lainnya.
"Saya kirain Bu Siwi yang ngerobek foto Billar itu ondel-ondel soalnya gede banget," tulis pengguna Instagram lainnya.
Sementara itu, banyak warganet menduga aksi parodi yang diduga dilakukan kru Indosiar tersebut merupakan buntut dari batalnya Lesti Kejora tampil di acara perayaan hari ulang tahun (HUT) Indosiar beberapa waktu lalu.
Lesti memang awalnya akan tampil di stasiun televisi yang membesarkan namanya. Namun rencana itu urung dilakukan karena Lesti dan Billar masih melakukan ibadah umrah di Tanah Suci.
Baca Juga: Viral Diduga Kru Indosiar Merobek Foto Rizky Billar, Penonton Tertawa Kegirangan
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Izin Dibekukan, Terungkap Alasan Firdaus Oiwobo Nekat Pakai Toga di Sidang MK
-
Fakta Menarik Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T, Siap Tayang Natal 2025
-
Sinopsis Love Me: Drakor Debut Dahyun TWICE, Seo Hyun Jin Bakal Jadi Dokter
-
Review Film Keadilan: Cerita Solid, Eksekusi Setengah Matang
-
Terbang Jauh ke Pedalaman Asmat, Cinta Laura Soroti Ketimpangan Pendidikan di Indonesia Timur
-
Cuma di TikTok Bisa Lihat Cinta Laura Tak Serius
-
Alasan Syifa Hadju Jarang Pakai Cincin Tunangan dari El Rumi, Ternyata Karena Takut Hal Ini
-
Perbaiki Kesehatan Mental, Jennifer Coppen Mau Hijrah ke Eropa
-
Selamat, Alyssa Daguise Umumkan Hamil Anak Al Ghazali
-
Debut Album Nanda Prima Dibidani Roby Geisha, Singel Gacoan Angkat Tema Psyco Romantic