Suara.com - Wahyuniati Al-Waly, atau akrab disapa Umi Yuni dikabarkan telah menikah lagi usai empat tahun menjanda.
Istri pertama mendiang Ustaz Arifin Ilham itu disebut-sebut telah menikah dengan seorang lelaki yang akrab disapa Abah Agam.
Menanggapi hal tersebut, adik kandung Umi Yuni buka suara. Sebagai wali sang kakak, ia bingung soal kabar pernikahan itu.
"Yang bisa menikahkan kakak saya adalah saya, karena ayah kami sudah meninggal. Saya juga bingung kenapa ada isu itu karena saya tidak pernah menikahkan," ungkap Waly, ditemui di Novotel Bogor, Minggu (12/2/2023).
Menurut Waly, kabar tersebut adalah isu yang lucu dan tak bertanggung jawab. Sebab, sebagai keluarga dekat sekaligus wali Umi Yuni, ia tak tahu apa-apa.
"Artinya kalau kakak saya menikah yang pertama tahu adalah saya, karena saya yang bisa menikahkan. Jadi kalau saya tidak tahu berita ini agak lucu ya," ujarnya seraya tertawa getir.
Waly juga mengherankan warganet yang sudah terlanjur mencibir sang kakak. Sebab, menurutnya jika benar Umi Yuni menikah lagi, hal itu adalah wajar.
"Sebetulnya juga sejak Ustaz Arifin Ilham meninggal beliau sudah bukan istrinya kan, karena janda ditinggal mati, nah kenapa dipermasalahkan ketika ada isu pernikahan itu," tuturnya.
Sebelumnya, ibunda Ustaz Arifin Ilham, Hj. Nurhayati tampak emosi saat ditanyai kabar Umi Yuni menikah lagi. Ia juga mengaku sedang menyelidiki hal tersebut.
"Nggak tahu lagi diselidikin," ungkap Nurhayati dikutip dari YouTube Starpro Indonesia, Minggu (12/2/2023).
Nurhayati tampak enggan diwawancarai lebih lanjut terkait mantan menantunya itu. Ia justru menyebut Umi Yuni takkan bisa ditemui karena sudah dibawa kabur orang lain.
"Percuma nungguin Umi Yuni percuma, dia dibawa kabur sama orang, dia emang nggak benar," ujar Nurhayati emosi.
Sebagai informasi, Umi Yuni ini adalah istri pertama Ustaz Arifin Ilham yang berasal dari Aceh. Keduanya menikah pada tahun 1998.
Dari pernikahan mereka, Ustaz Arifin Ilham dan Yuni dikaruniai tiga anak laki-laki dan satu anak perempuan. Keempat anaknya yakni Muhammad Alvin Faiz, Ameer Azzikra, Muhammad Azka dan Amtaza.
Berita Terkait
-
Pro Kontra Soal Kabar Ibu Alvin Faiz, Umi Yuni Menikah Lagi
-
Reaksi Ketus Ibu Ustaz Arifin Ilham Soal Umi Yuni Menikah Lagi: Dia Memang Gak Benar
-
Ibu Ustaz Arifin Ilham Siap Bongkar Sengketa Tanah Wakaf yang Diduga Dijual Alvin Faiz Hingga Kabar Umi Yuni Nikah Lagi
-
Umi Yuni Disebut Menikah Lagi, Istri Almarhum Ustaz Arifin Ilham Mendadak Singgung Fitnah dan Ujian
-
Keluarga Ustaz Arifin Ilham Selidiki Pernikahan Ibu Alvin Faiz: Umi Yuni Dibawa Kabur Sama Orang
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD