Suara.com - Nama Intan AFI sempat menghiasi dunia entertaiment Tanah Air. Namun kini, wajah Intan sudah mulai jarang terlihat, apa kabar pemilik nama lengkap Adinda Intan Permatasari?
Adinda Intan merupakan finalis Akademi Fantasi Indsoiar (AFI) musim ketiga. Setelah selesai di AFI, perempuan kelahiran Jakarta 23 Juli 1982 ini sibuk di dunia menyanyi, presenter, dan mengisi jingle lagu untuk iklan dan voice over.
"Bernyanyi sampai sekarang masih berjalan. Namun intensitasnya lebih dikurangi karena membagi waktu antara pekerjaan yang lain dan mengurus anak," kata Intan AFI ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Pada 2010, Intan AFI sempat bekerja di kantor pemerintahan. Ia juga pernah menjadi tenaga pengajar Bahasa Inggris, sesuai dengan jurusan kuliah.
Intan AFI menikah dengan atlet bisbol bernama Donny Trisnadi. Pernikahan tersebut berlangsung pada 2012 dan Intan kini telah dikaruniai dua orang anak.
"Kenalannya 2007 di kenalin teman. Setelah menjalani cocok, sefrekuensi, menikah di 2012. 2013 dikaruniai anak pertama (Joey Alexander Trisnadi) dan 2015 lahir anak kedua (Aiden Nolan Trisnadi), dua-duanya laki laki," ujar Intan AFI.
Setelah menikah dan dikaruniai dua anak, Intan AFI mengaku kehidupannya sudah mulai berubah. Ia kini lebih sibuk mengurus keluarga dan berbisnis.
Intan saat ini sibuk dengan bisnis sneakers dan barang-baran branded. Bisnis ini dijalankan Intan tak main-main, dan koleksi sepatunya bisa diintip di akun Instagram @joeysandme.
"Bisnis sneakers cukup sibuk karena dari mulai pembelian barang, mengirim pesanan, mengurus kargo, sampai menjadi adminnya semua saya kerjakan sendiri," imbuh Intan AFI.
Baca Juga: Makin Glow Up dan Mancung, Intip 10 Transformasi Yenny AFI Setelah Lakukan Oplas Hidung dan Mata
Meski sibuk mengurus keluarga dan bisnis, hobi Intan AFI terhadap olahraga tak pernah hilang. Di sela-sela kesibukannya itu, Intan tetap mencuri-curi waktu berolahraga agar tubuhnay tetap bugar.
"Sebelum suami ke kantor dan anak-anak brangkat ke sekolah, menyiapkan kebutuhan mereka dan setelah itu beres, saya menyempatkan berolahraga dulu. Biasanya Lari pagi atau gym, baru setelah itu mulai bekerja," ucap Intan AFI.
Menariknya, Intan AFI mengaku dalam waktu dekat akan merilis lagu terbaru. "Iya lagi mempersiapkan single baruku. Doakan semua lancar ya," tutur Intan AFI.
Tag
Berita Terkait
-
Makin Glow Up dan Mancung, Intip 10 Transformasi Yenny AFI Setelah Lakukan Oplas Hidung dan Mata
-
8 Foto Artis Sebelum dan Sesudah Operasi Plastik, Nikita Mirzani Lakukan di Bagian Hidung hingga Area Pribadinya
-
Deretan Potret Terkini Susi Latifah Lepas Hijab, Mantan Baby Sitter yang Nikahi ex Suami Mawar AFI
-
Mawar AFI Beri Kode Bakal Segera Lepas Status Janda, Pamer Gaun Pengantin Usai Dilamar
-
Mawar AFI Dilamar, Pinkan Mambo Diminta Menggugurkan Kandungan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Dua Kali Sabet Piala Citra, Ringgo Agus Rahman Bicara Honor Akting
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'
-
Jars Jangan Sampai Salah! Ini Rundown Lengkap Konser eaJ di Jakarta Hari Ini
-
Raih Piala Citra, Sheila Dara Dapat Ucapan Selamat Ugal-ugalan dari Mertua
-
Dapat 'Ilham dari Langit', Fedi Nuril Kembali Pakai Celak Mata di FFI 2025
-
Kemenangan Lagu Barasuara di FFI 2025 Tuai Kontroversi, Dinilai Bukan Original Soundtrack Film
-
Selamat! Fatima Bosch Juara Miss Universe 2025, Momen Bersejarah untuk Meksiko
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan atas Tuntutan Rp24,5 Miliar oleh Keenan Nasution
-
Kembali Raih Piala Citra, Pidato Kemenangan Sheila Dara di FFI 2025 Bikin Vidi Aldiano Menangis