Suara.com - Artis Korea, Lee Ki Woo dikonfirmasi menjadi salah satu bintang di drama Flower That Blooms at Night. Kabarnya drama tersebut bakal tayang di paruh kedua tahun 2023.
Selain Lee Ki Woo bintang lainnya seperti Honey Lee dan Lee Jong Won bakal turut meramaikan serial tersebut.
Yuk, kita intip sama-sama seperti apa cerita dari drama sejarah berjudul Flower That Blooms at Night ini. Berikut ulasannya.
Sinopsis Flower That Blooms at Night
Flower That Blooms at Night (judul literal) adalah drama investigasi komedi terbaru di MBC. Drama sejarah ini bakal dibintangi oleh Honey Lee, Lee Jong Won, dan Lee Ki Woo dalam peran penting.
Drama ini akan menyoroti kisah Jo Yeo Hwa (Honey Lee), wanita yang sudah jadi janda selama 15 tahun dan menjalani kehidupan ganda. PD Jang Tae Yoo yang pernah menyutradarai drama populer Tree With Deep Roots, My Love from the Star, dan Lovers of the Red Sky akan memimpin proyek ini.
Pemain Flower That Blooms at Night
Honey Lee akan membintangi drama ini sebagai karakter yang bernama Jo Yeo Hwa, wanita yang telah hidup sebagai janda selama 15 tahun. Jo Yeo Hwa yang merupakan menantu dari keluarga bangsawan ini diam-diam menjalani kehidupan ganda.
Jo Yeo Hwa tidak pernah keluar rumah di siang hari. Hidupnya begitu tenang dan sederhana sebagai wanita yang berbudi luhur. Namun saat malam hari tiba, dia melompati tembok rumahnya untuk merawat orang-orang yang membutuhkan secara diam-diam.
Baca Juga: Bakal Dirilis di Bulan Ini, Intip 6 Adu Peran Pemain Film Killing Romance
Lee Jong Won akan menjadi lawan main Honey Lee yang bernama Park Soo Ho. Dia adalah seorang perwira yang sangat cakap dalam pekerjaannya dan punya penampilan yang menarik.
Bertugas di salah satu dari lima kamp militer di Dinasti Joseon, Park Soo Ho memang cerdas dan punya keterampilan bela diri yang hebat. Namun, hidupnya berubah drastis saat terlibat dalam insiden tak terduga dengan Jo Yeo Hwa.
Lee Ki Woo berperan sebagai Park Yoon Hak, putra kedua dari keluarga paling bergengsi di Dinasti Joseon dan orang kepercayaan Raja yang bisa diandalkan. Park Yoon Hak juga berusaha melindungi adik laki-lakinya yaitu Park Soo Ho agar hidupnya tetap bahagia.
Park Yoon Hak memang tumbuh besar bersama Raja Lee So sejak dia menjadi putra mahkota, makanya dia mampu memahami penderitaan dan kesedihan Raja lebih baik dibanding orang lain. Meski kelihatannya santai dan lembut, tetapi Park Yoon Hak sebenarnya merasakan kewajiban yang besar untuk membuat dunia menjadi lebih baik.
Alasan Nonton Flower That Blooms at Night
Dipimpin oleh sutradara berbakat dan bertabur bintang dengan kemampuan akting yang solid bikin Flower That Blooms at Night sangat recommended buat ditonton. Apalagi drama sejarah ini juga dibintangi oleh Honey Lee yang tahun 2021 lalu sukses dengan drama One the Woman.
Berita Terkait
-
Sinopsis Aema Tayang di Netflix Hari ini, Pesona Honey Lee dalam Aksi Komedi
-
Mulai Proses Syuting, Film Horor Korea Salmokji Umumkan Para Pemain
-
Go Min Si dan Lee Jong Won Jadi Pemandu Acara Penghargaan Baru, D Awards
-
Spoiler Drama Korea 'Brewing Love' Ep 11: Kim Se Jeong dan Lee Jong Won Terlibat Konfik
-
Spoiler Brewing Love Eps 9, Lee Jong Won dan Kim Se Jeong Kencan Romantis!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Siapa Mantan Aurelie Moeremans? Viral Pengakuan Di-Grooming Sejak 15 Tahun
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood