Suara.com - Sinetron Inikah Rasanya sangat hits di era 2000an. Dulu masih remaja, para pemainnya kini telah berkeluarga dan memiliki anak.
Baru-baru ini tiga pemeran utama Inikah Rasanya kembali bersatu. Mereka adalah Gilbert Marciano (Jason), Rifky Balweel (Jono) dan Aji Yusman (Aldy).
Dalam video yang diunggah ke akun Instagram masing-masing, Gilbert Marciano, Rifky Balweel, dan Aji Yusman memeragakan ulang adegan ikonik dalam sinetron yang pertama kali dirilis pada 2003 tersebut.
"Ngakak sendiri trio ini udah jadi bapak-bapak, kira-kira mau ngapain ya kita bertiga? Ada saran enggak? Komen dong," tulis Rifky Balweel menandai akun @rapifilm dan @sctv, Sabtu (20/5/2023).
Seperti yang dikatakan Rifky Balweel, mereka sudah menjadi bapak-bapak. Masing-masing memang sudah berkeluarga dan memiliki anak.
Rifky Balweel menikah dua kali dan dikaruniai dua anak. Gilbert Marciano banting setir jadi pengacara dan memiliki satu anak. Sedangkan Aji Yusman sempat viral karena hidup pas-pasan dengan istri dan tiga anaknya.
Tak heran jika penampilan mereka kini dan 20 tahun berubah drastis. Selain perawakan yang lebih berisi, paras mereka juga terlihat menua.
Belum diketahui apa tujuan di balik unggahan Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman. Namun reuni singkat mereka sukses membuat warganet dan rekan artis terhibur.
"Tontonan gue waktu sekolah, tapi gue baru tahu temannya Jason yang satu lagi ternyata lo ya. Jason Aldy Jono," komentar Kiki Farrel di unggahan Rifky Balweel.
Baca Juga: Sempat Ogah Urus BPJS, Aji Yusman Kini Mulai Pikir-Pikir Pakai Asuransi
"Tontonan gue nih, anak SMP berkumis," ujar Arya Saloka menyindir penampilan Gilbert Marciano.
"Langsung berasa SMP gue," sahut Andrew Andika.
Sementara itu, Inikah Rasanya menceritakan lika-liku kehidupan anak SMP yang diwarnai cinta dan persahabatan. Sinetron ini juga dibintangi Alyssa Soebandono, Nadia Vega dan Raya Kohandi.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Sempat Ogah Urus BPJS, Aji Yusman Kini Mulai Pikir-Pikir Pakai Asuransi
-
Dituding Jual Kesedihan Demi Tenar Lagi, Aji Yusman: Apapun Kulakukan Untuk Keluarga
-
Anak Aji Yusman yang Putus Sekolah SD Kini Homeschooling, Dewi Perssik Bingung: Bukannya Mahal Biayanya?
-
Terpopuler Sepekan: Kiky Saputri Naik Pelaminan, Deva Mahenra-Mikha Tambayong Nikah Beda Agama?
-
Dulu Main FTV Bareng, Tya Ariestya Bantu Carikan Aji Yusman Kontrakan yang Lebih Layak
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua
-
Dibongkar Beby Prisillia, Onadio Leonardo Bebas Rehabilitasi Narkoba Besok
-
Sinopsis Portraits of Delusion, Reuni Bae Suzy dan Kim Seon Ho di Drakor Thriller Misteri
-
Sabrina Chairunnisa Sentil Warganet yang Menghakimi Lula Lahfah
-
Viral Pak RT di Jakarta Mendunia Gara-Gara Ubah Got Jadi Kolam Lele, Diundang TV Nasional China
-
Anggap Temannya Miskin, Perempuan Ini Minta Bayi Kembar yang Baru Dilahirkan
-
Ibu Dali Wassink Sebut Justin Hubner Bukan 'Ayah Baru' Kamari, Jennifer Coppen Tak Terima?