Suara.com - Jaz kembali merilis lagu terbaru berjudul "Bersamamu" pada hari ini, Jumat (9/6/2023). Sama seperti lagu sebelumnya berjudul "Move on Tutorial", di lagu terbaru ini Jaz kembali berkolaborasi dengan Kaleb J.
Kali ini, Jaz tak ikut terlibat langsung dalam penulisan lagu. Namun ketika label Sony Music Entertainment menyodorkan contoh lagu, Jaz mengaku langsung jatuh cinta dengan lagu "Bersamamu".
"Aku dapat demo 'Bersamamu' ini dari tim A&R tahun lalu, bersamaan dengan 'Move on Tutorial'. Saat mendengar musiknya, aku langsung jatuh cinta karena ada nuansa kasmaran di sini seperti lagu-laguku di Sinergi," ujar Jaz, dalam keterangan yang diterima Suara.com.
Di lagu ini pula, Jaz kembali mengusung formula yang sama seperti lagu awal ia berkpirah di dunia musik, "Kasmaran". Jaz berharap, dengan tema ini para penggemarnya lebih mudah untuk menerim lagu terbarunya.
"Kebetulan, setelah merilis beberapa single, para pendengarku banyak yang bertanya kapan aku akan membuat lagu-lagu yang menghadirkan nuansa kasmaran atau jatuh cinta lagi. Keinginan itu akhirnya terwujud melalui single ini, semoga kalian suka," tutur penyanyi asal Brunei Darussalam ini.
Bagi Jaz, single-nya di tahun 2023 ini menghadirkan sebuah pesan yang menarik, yaitu bersyukur.
"Seperti yang aku rasakan, ini adalah lagu cinta yang menggambarkan bahwa kita harus bersyukur dan merasa beruntung karena sudah diberikan seseorang yang sangat berarti
dalam hidup kita," imbuh Jaz.
Seperti lagu-lagu sebelumnya, Jaz berharap "Bersamamu" ini bisa diterima oleh
masyarakat Indonesia dan bisa menjadi "teman" bagi siapa pun yang mendengarkan.
"Selain itu juga, semoga pesan yang ada di dalam lagu ini bisa sampai ke telinga para pendengarnya dan membuat kita bersyukur dengan semua yang telah kita miliki sekarang," ucap Jaz.
Baca Juga: Menikmati Karya Para Musisi Pendatang Baru di Acara Yang Tau-Tau Aja
Berita Terkait
-
Menikmati Karya Para Musisi Pendatang Baru di Acara Yang Tau-Tau Aja
-
Jaz Hayat Tampil Lebih Berwarna di Lagu Terbaru
-
Gandeng Kaleb J, Lagu Terbaru Jaz Hayat Terdengar Unik dan Catchy
-
Lebih Dekat dengan Jaz Hayat, Pelantun 'Dari Mata' yang Mantan Pesepakbola
-
Sosok FS Backingan Nikita Mirzani Terungkap, Hidup Roy Kiyoshi Divonis Sisa 2 Tahun
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik