Suara.com - Influencer Jee Vanka angkat bicara mengenai alasannya gencar bicara tentang vape di media sosial. Pasalnya gara-gara itu, dia sampai dijuluki sebagai Emaknya Vapers.
Usut punya usut, dia mengaku dulunya punya pengalaman buruk dengan rokok.
"Aku juga punya story kenapa aku memilih industri ini dan aktif di industri ini, karena sebelumnya almarhum mama aku menderita kanker Nasofaring di mana salah satu penyebabnya juga asap rokok," kata Jee Vanka kepada awak media baru-baru ini.
"Yang di mana mama aku tidak merokok tapi papa aku yang merokok. Walau mama aku sudah berhasil sembuh, tapi mama aku terkena Covid-19 tahun 2021 lalu dan akhirnya meninggal," sambungnya lagi.
Meskipun begitu, dia tidak menampik kerap diremehkan banyak orang saat memutuskan terjun di bidang ini.
"Yang paling susah itu menjaga brand image kita sebagai seorang istri, ibu, tapi tetap seorang vapers, agar tidak dipandang sebelah mata sama netizen sih," beber Jee Vanka.
"Karena pasti pandangan orang itu akan negatif duluan ke cewek yang nge-vape kayak aku, pasti orang yang nge-vape nakal, atau kesannya kayak penjahat, mau sudah kenal atau belum kenal aku sebelumnya," imbuhnya.
Bukan cuma netizen, dia juga sempat diprotes keluarga. Hanya saja, Jee Vanka berhasil menjelaskan kepada mereka mengenai alasannya memilih ini.
"Awal-awal juga keluarga, teman, semua kenalan pada tanya ke aku tentang kerjaan aku ini, dan kewajiban aku adalah menjelaskan sedetail mungkin ke mereka kenapa sih aku memilih melakukan ini, sampai mereka mengerti kalau vape tidak seburuk atau menyeramkan itu," jelasnya.
Baca Juga: Ghania Harsono, Kreator Konten yang Berbagi Tips untuk Menghadapi Masalah Sehari-hari
"Ada banyak hal positifnya juga dari vape, tentu aja aku jelasin ke mereka nggak cuma dari asumsi aku pribadi, tapi aku tunjukin beberapa hasil penelitian di negara kita dan negara lain, aku tunjukin juga hasil laporan kesehatan aku kayak tes darah, foto paru-paru, dan lain-lain," tandas Jee Vanka.
Berita Terkait
-
Ghania Harsono, Kreator Konten yang Berbagi Tips untuk Menghadapi Masalah Sehari-hari
-
Kenalan dengan Danny Anwar, Influencer yang Sukses dengan Konten Parenting
-
Sempat Jadi SPG Ponsel, Rika Gusriani Tak Menyangka Kini Terkenal sebagai Selebgram
-
Bercita-cita Jadi Dosen, Indah Lindisari Malah Terjebak Jadi Influencer
-
Kenalan dengan Stella Ou Yang, Fashion Influencer yang Punya Gaya Unik dan Menginspirasi
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Raisa Bongkar Makna Personal di Balik Lagu 'Semua di Sini'
-
Tora Sudiro Beri Pesan 'Nakal' Buat Boiyen di Hari Pernikahan: Jangan Lupa Gosok Gigi Sebelum Ciuman
-
Podcast Hunt 2025 Berakhir Sukses, Podcast Badan Besar Didapuk Jadi Juara
-
Ruben Onsu Keberatan Sarwendah Ajak Anak Live Malam-Malam, Dibandingkan dengan Putra Raffi Ahmad
-
Siap Lapor Polisi, Pihak Habib Bahar Bin Smith Beberkan Bukti Nafkahi Helwa Bachmid
-
Mau Nikah Seperti Boiyen, Rafael Tan Sampai Minta Diinjak Jempol Kakinya
-
Cerita dr Gia Soal Rahim Copot Tak Dipercayai Rekan Sejawat, Saksi Hidup Akhirnya Muncul
-
Beda Sikap dengan Ruben Onsu, Jordi Onsu Murka Diminta Temui Tante: Jangan Sok Akrab
-
Ahmad Dhani: Kesuksesan Dewa 19 Cuma Kebetulan
-
Rizal Nyaris Tinggalkan Armada Demi Proyek Supergrup, Berubah Pikiran Usai Salat Tahajud