Suara.com - Masalah Dewi Perssik dengan Ketua RT di lingkungan tinggalnya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta gara-gara masalah sapi kurban belum selesai. Kali ini, ia mengklaim sampai difitnah buzzer.
Dewi Perssik menunjukkan bukti salah satu fitnah yang didapat imbas kasus sapi kurban lewat Instagram Stories, Sabtu (1/7/2023). Di situ, terlihat bukti screenshot salah satu akun YouTube yang mengaitkan masalah sang artis dengan tudingan pernah menghina Putri Ariani.
"Karma! Akibat Menghina Putri Ariani, Dewi Perssik Kurbannya Ditolak Malah Kena Batunya," bunyi judul video YouTube yang menampilkan berita tentang Dewi Perssik.
Di unggahan selanjutnya, Dewi Perssik menerangkan bahwa berita tersebut salah satu kreasi buzzer yang ingin menjatuhkan namanya.
"Banyak banget akun-akun bodong sama buzzer. Kukira lawanku cuma RT," tutur Dewi Perssik.
Dewi Perssik lalu meminta masyarakat untuk berhenti mengait-ngaitkan masalah kurban sapinya dengan sentimen politik. Ia menegaskan sejak awal tidak pernah membawa unsur politik saat akan berkurban.
"Sudah, pemilu masih lama," kata Dewi Perssik.
Dewi Perssik memastikan akan mengambil tindakan hukum kepada mereka yang masih berusaha menjatuhkan nama baiknya usai kasus sapi kurban.
"Ini fitnah. Akun ini akan saya tindak lanjuti, tunggu saja," tegas Dewi Perssik.
Sebagaimana diketahui, Dewi Perssik sempat mengeluh di Instagram soal niat mendaftar kurban yang ditolak oleh Ketua RT di lingkungan tinggalnya. Niat baiknya diduga dipermasalahkan gara-gara sentimen politik.
"Aku memang minta tolong ke relawan dari Sahabat Ganjar buat proses penyembelihan, maksudnya biar nggak merepotkan pengurus masjid. Ini masalahnya apa karena saya bertetangga dengan Pak Anies Baswedan ya?," tanya Dewi Perssik dalam keterangan tertulis.
Dewi Perssik bahkan sampai diminta membayar Rp100 juta oleh Ketua RT sebagai biaya bantuan mengangkat sapi dari truk ke masjid dekat rumahnya.
"Katanya, lingkungan sini tidak butuh dan tidak kekurangan daging. Kalaupun mau dibantuin sapinya, harus bayar Rp 100 juta. Kalau nggak, sapinya mau dilepas," papar Dewi Perssik.
Namun setelah dilakukan mediasi, terungkap bahwa Ketua RT di lingkungan tinggal Dewi Perssik bukan bermaksud meminta uang Rp 100 juta ke sang artis.
"Saya bukan minta, tapi saya bilang, 'Dibayar Rp100 juta pun saya nggak mau bantuin ngangkat sapinya'. Bukan kapasitas saya buat ngangkat sapi itu, saya nggak punya kemampuan buat itu," jelas lelaki bernama Malkan tersebut.
Berita Terkait
-
Merasa Diserang Buzzer Usai Konflik dengan Ketua RT, Dewi Perssik: Pemilu Masih Lama
-
Meldi Keponakan Dewi Persssik Tanggapi Komentar Farhat Abbas: Gak Usah Dilebay-Lebaykan
-
Angga Wijaya Tertawa Lihat Dewi Perssik Adu Lambe dengan Ketua RT Perihal Hewan Kurban?
-
Terbongkar! Kisruh Sapi Kurban Dewi Perssik Ada Unsur Politik, Akal Bulus Sahabat Ganjar?
-
Dewi Perssik Masih Ngotot Klarifikasi Soal Hewan Kurban, Netizen Bandingkan dengan Angga Wijaya
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Tak Sia-sia Lutut Berdarah, Raffi Ahmad Juara Awal Padel di TOSI season 4
-
Azizah Salsha Banting Setir dari Tenis ke Padel, Langsung Sabet Kemenangan di TOSI Season 4
-
Sidang Cerai Perdana Raisa Hamish Daud Digelar Besok, Mediasi Jadi Penentu
-
Dukungan Menyentuh Beby Prisillia untuk Onad: Kamu Suami Terbaik!
-
Tetap Anggap Onad Sahabat, Kocaknya Deddy Corbuzier Pertanyakan Program Login
-
Terungkap! Ini Modus 'Gali Lobang Tutup Lobang' yang Dipakai Admin untuk Tipu Fuji
-
Surat Cinta Jerome Polin untuk Mendiang Ayah
-
Siapa Sabrina Alatas? Sosok Chef Muda Mirip Raisa, Diduga Selingkuhan Hamish Daud
-
Isak Tangis Istri Ungkap Kronologi Ayah Jerome Polin Meninggal Dunia
-
Mengenal Clot, Gumpalan Darah Mematikan yang Renggut Nyawa Ayah Jerome Polin