Suara.com - Virgoun melalui kuasa hukumnya menjawab tudingan Inara Rusli soal memangkas nafkah anak selama proses cerai. Mereka memastikan sang musisi tetap menjalankan tanggung jawab sebagaimana kesepakatan awal.
"Virgoun tetap melaksanakan dari apa yang jadi tanggung jawabnya. Sebagai ayah, klien kami bertanggung jawab terhadap anaknya," ujar Wijayono Hadi Sukrisno selaku kuasa hukum Virgoun usai sidang lanjutan cerai kliennya di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (5/7/2023).
Untuk saat ini, kuasa hukum Virgoun tidak bisa bicara banyak karena masalah nafkah sudah masuk materi perceraian yang belum naik sidang.
"Materi gugatan bukan untuk konsumsi umum ya," tutur Wijayono Hadi Sukrisno.
Namun yang pasti, pihak Virgoun sudah menyiapkan bukti tanggung jawabnya sebagai ayah selama proses cerai dari Inara Rusli. Bukti akan dibawa saat sidang sudah masuk agenda pembuktian.
"Nanti kami akan buktikan bahwa beliau tetap jadi ayah yang bertanggung jawab," tegas Wijayono Hadi Sukrisno.
Sebelumnya, beredar kabar Inara Rusli meminta Virgoun jaga jarak dari anak-anak selama proses cerai. Masalah nafkah jadi salah satu alasannya.
"Nafkah anak memang belum terpenuhi dari yang sesuai perjanjian," ungkap Inara Rusli beberapa waktu lalu.
Cerita Inara Rusli diperkuat dengan penuturan tim kuasa hukumnya soal pemangkasan nominal uang nafkah dari Virgoun. Mereka mengklaim punya bukti salinan rekening terkait hal itu.
Baca Juga: Inara Rusli Sebut Virgoun Pangkas Jatah Nafkah untuk Anak selama Proses Cerai
"Nanti kami kasih bukti rekeningnya. Kita lihat saja penurunannya seperti apa," kata Arjana Bagaskara selaku kuasa hukum Inara Rusli.
Sebagaimana diketahui, Virgoun dan Inara Rusli kini sedang proses cerai. Mereka berpisah setelah sang musisi kedapatan selingkuh.
Virgoun dan Inara Rusli menikah di 2014. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai tiga anak.
Berita Terkait
-
Inara Rusli Sebut Virgoun Pangkas Jatah Nafkah untuk Anak selama Proses Cerai
-
Putra Siregar Tawari Sayembara ke Inara Rusli, Bakal Dapat Uang Jika Kembali Pakai Cadar: Aku Sesuai Kontrak Saja...
-
Inara Rusli Tolak Pakai Cadar Lagi Meskipun Dibayar Mahal: Bukan Sayembara
-
Bercanda Soal 400 Pria Siap Melamar, Inara Rusli Malah Dikritik
-
Dokter Richard Lee Tanggapi Soal Inara Rusli yang Kena Hujat Gegara Award
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Tarung Sarung di Vidio: Pertarungan Harga Diri dan Cinta dalam Tradisi Budaya
-
Bloodshot Malam Ini: Vin Diesel Bangkit dari Kematian dan Jadi Robot dengan Kekutan Super
-
Mantan Mertua Koar-Koar, Spil Cucunya Saksikan Perzinaan Inara Rusli di Rumah
-
Review Film Papa Zola: The Movie, Ketika Sosok Ayah Jadi Pahlawan di Dunia Game
-
Mimpi Jadi Puteri Indonesia Kandas karena Keinginan Pacar: Kisah Kelam Aurelie Moeremans Terungkap
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan