Suara.com - Aktor Korea, Jung Sung Il bakal menyapa penggemar lewat film baru bergenre thriller dengan judul, Interview.
Menariknya lagi, film ini juga menggaet aktris cantik Jo Yeo Jeong yang pernah membintangi film Parasite sebagai pemeran utamanya.
Belum diketahui persis kapan film ini bakal diputar di bioskop. Namun pada Agustus nanti dipastikan syuting sudah dimulai.
Nah seperti apa karakter dua bintang film Interview? Berikut ulasannya.
1. Cerita Film Interview yang Bergenre Thriller
Yup, bintang The Glory yaitu Jung Sung Il dan bintang Parasite yakni Jo Yeo Jeong sudah dikonfirmasi akan membintangi film baru bareng bertajuk Interview (judul literal). Dua artis ternama Korea tersebut didapuk menjadi pemeran utamanya.
Interview merupakan film Korea baru yang bergenre thriller. Film ini akan berkisah tentang seorang reporter yang meminta pembunuh berantai yang bertanggung jawab atas 11 pembunuhan untuk berpartisipasi dalam sebuah wawancara khusus.
2. Karakter Jo Yeo Jeong
Aktris cantik Jo Yeo Jeong atau Cho Yeo Jeong yang nggak kaleng-kaleng aktingnya akan jadi pemeran utama wanita yang bernama Sun Joo. Sun Joo merupakan seorang reporter veteran yang sangat bertekad untuk menggali banyak informasi.
Baca Juga: 5 Link Nonton Film Sub Indo Gratis Bukan di IndoXXI atau Rebahin
"Interview punya naskah yang menawan dengan plot cerita yang padat tentang wawancara antara seorang reporter dan pembunuh berantai. Saya akan melakukan yang terbaik untuk menampilkan ketegangan dan sensasi sinematik yang saya rasakan saat membaca naskah di layar juga," kata Jo Yeo Jeong melansir dari Soompi soal film Interview.
3. Karakter Jung Sung Il
Sementara itu, aktor Jung Sung Il yang punya pendalaman akting luar biasa akan menjadi aktor utama yang bernama Young Hoon. Young Hoon merupakan seorang pembunuh jenius yang pandai untuk menyembunyikan banyak kejahatan yang sudah dia lakukan.
Jung Sung Il mengaku tidak membutuhkan waktu yang lama untuk memutuskan bergabung di film interview begitu membaca halaman terakhir naskah. Dia akan berusaha untuk melakukan yang terbaik dan memberikan semua pengalaman aktingnya di film Interview. Tak lupa aktor kelahiran tahun 1980 tersebut juga meminta pemirsa untuk memberikan banyak perhatian dan dukungan pada film barunya ini.
4. Drama dan Filmnya Sama-Sama Keren
Baik Jo Yeo Jeong maupun Jung Sung Il sama-sama punya kemampuan akting yang keren, dan itu terbukti di berbagai proyek yang sudah mereka bintangi selama ini. Interview adalah film baru Jo Yeo Jeong usai Parasite pada tahun 2019 lalu. Beberapa drama terbarunya yang keren termasuk Woman of 9.9 Billion tahun 2019-2020, Cheat On Me If You Can tahun 2020-2021, High Class tahun 2021, dan Behind Every Star tahun 2022.
Berita Terkait
-
Tiket Gala Premiere Film Horor Kuyank Diskon Buy 1 Get 1, Cek Syaratnya
-
Penggemar Horor, Ini Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Sebelum Dijemput Nenek di Cinema XXI
-
Promo Buy 1 Get 1 Tiket Film Esok Tanpa Ibu di m.tix, Simak Cara Belinya
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Masih Berlaku! Promo Tiket Film Horor Alas Roban Beli 1 Gratis 1 di m.tix
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah