Suara.com - Penyakit diabetes cukup mengganggu keseharian Panji Petualang. Waktu beraktivitasnya pun ikut menurun drastis karena membuatnya jadi mudah lelah.
"Ya memang tetap sehat, cuma jadi gampang lemes. Aktivitas sejam dua jam gitu udah langsung lemes," ungkap Panji Petualang di kawasan Tendean, Jakarta, Jumat (11/8/2023).
Panji Petualang sampai terpaksa keluar dari program kegiatan alam yang ia buat bersama teman-temannya karena merasa tidak kuat.
"Lumayan sih, kayak kemarin pas lagi kerjain program, itu aku harus bener-bener siapin fisik kalau buat outdoor. Kemarin aku sampai tiduran di batu, lemes kan. Akhirnya cabut, keluar dari program," terang Panji Petualang.
Meski begitu, semangat juang Panji Petualang untuk mengabdi ke masyarakat tak luntur. Sang presenter tetap berpartisipasi saat masyarakat butuh bantuan lewat yayasan bentukannya.
"Kalau pas ada rescue-rescue masih ikut bantu-bantu damkar atau apa gitu. Kan masih punya yayasan juga," kata Panji Petualang.
"Kalau pas ada telepon dari masyarakat ya kasih edukasi, atau di rumah paling bikin vlog," sambungnya.
Panji Petualang juga tetap berinteraksi dengan satwa-satwa peliharaannya
"Paling kalau pagi habis salat naik turun tangga, terus ngurus hewan di rumah. Kan sama beberapa keeper juga yang urus, bantu-bantu," ucap Panji Petualang.
Baca Juga: Idap Diabetes, Panji Petualang Pilih Minum Obat Seumur Hidup Ketimbang Suntik Insulin
Panji Petualang divonis diabetes sejak Ramadan kemarin. Faktor keturunan serta pola makan tidak sehat jadi penyebab masalah kesehatannya.
"Dari waktu Ramadan lalu, pola hidup aku emang kurang sehat. Jadi habis makan malam, kan kebanyakan, terus tidur. Habis itu makan nasi pula malamnya," jelas Panji Petualang.
"Makanya sekarang kalau habis makan, tunggu sejam deh kalau bisa, jangan langsung tidur," pungkas lelaki 32 tahun seraya tertawa.
Berita Terkait
-
Idap Diabetes, Panji Petualang Pilih Minum Obat Seumur Hidup Ketimbang Suntik Insulin
-
Bukan Cuma Stres, Panji Petualang Sempat Takut Mati Usai Divonis Diabetes
-
Bukan Karena Gigitan Ular, Panji Petualang Ungkap Penyebab Terkena Diabetes
-
Idap Diabetes, Panji Petualang Akui Stres Sampai Berat Badannya Turun Drastis
-
Efek Gigitan Ular Kobra, Tangan Panji Petualang Mengecil
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?