Suara.com - Lady Nayoan mengungkap tragedi kecelakaan adalah momen pertama kali dirinya memaafkan dan menerima kembali suaminya, Rendy Kjaernett.
Saat itu, Lady Nayoan merasa seolah dirinya hampir mati akibat kecelakaan yang membuat mobilnya terguling berkali-kali.
Pada momen itulah, Lady Nayoan berdoa dan meminta kepada Tuhan untuk mengambil semua lukanya jika ingin dirinya kembali dengan Rendy Kjaernet.
"Setelah di rumah sakit itu, gue cuman doa. Kalau memang gue harus balik sama dia, ambil semua luka gue. Gue pengen bangun pagi dengan damai sejahtera," kata Lady Nayoan dilansir dari Youtube Denny Sumargo, Kamis (17/8/2023).
Sebelumnya, Lady Nayoan juga sudah sering berdoa dan mendekatkan diri kepada Tuhan untuk menghadapi masalah rumah tangganya.
Setiap kali berdoa, Lady Nayoan yang sesekali teringat perselingkuhan Rendy Kjaernett dan Syahnaz bisa lebih merasa damai.
Karena itu, Lady Nayoan langsung berdoa dan meminta Tuhan mengangkat lukanya bila dirinya ditakdirkan untuk bersama Rendy Kjaernett lagi.
"Makanya gue yaudah kalau memang disuruh mulai dari nol, ya jangan ada luka ini. Gue tidak melupakan, tapi jadikan ini pelajaran," tuturnya.
Tak hanya itu, Lady Nayoan juga memberi pengampunan kepada semua orang yang menyakitinya selama terbaring di rumah sakit, agar tak ada lagi dendam dan amarah dalam hatinya.
Baca Juga: Ferry Irawan Bebas dari Penjara Usai Dapat Remisi HUT RI ke-78
Pelepasan pengampunan ini merupakan tradisi dalam agama Kristen, agar hidup dengan sukacita dan kedamaian.
Rendy Kjaernett pun melihat istrinya, Lady Nayoan menitihkan air mata ketika melepaskan pengampunan dan menerimanya kembali.
"Setelah gue melepaskan pengampunan, gue ampuni semua orang yang gue rasa menyakiti. Ya gue nggak mua nyimpan sesuatu di hati gue," ujar Lady Nayoan.
"Iya dia nangis (pelepasan pengampunan)," sambung Rendy Kjaernett.
Berita Terkait
-
Rujuk Lagi, Ternyata Momen Ini yang Bikin Lady Nayoan Maafkan Rendy Kjaernett
-
Pilih Rujuk, Lady Nayoan Sudah Tak Ingat Perselingkuhan Rendy Kjaernett dan Syahnaz
-
Dihantui Dosa Selingkuh dengan Syahnaz Sadiqah, Rendy Kjaernett Merasa Tak Pantas Selamat dari Kecelakaan
-
Usai Sesumbar Gaji Calon Suami, Dewi Perssik Kini Ungkap Bisnis Sampingan Rully
-
Dewi Perssik Umbar Identitas Admin Akun Gosip yang Dulu Pernah Dipolisikan Syahrini
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
5 Artis Merenungi Kembali Keputusan Nikah Muda, Terbaru Jule
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI