Suara.com - Istri produser Ody Mulya Hidayat, Mirna Febryani mengomentari bantahan suaminya soal dugaan diculik keluarga sendiri. Ia yakin yang bersangkutan lupa peristiwa sebenarnya karena masih bermasalah dengan ingatan.
“Namanya orang sakit stroke, kan udah nggak sadar sebelum-sebelumnya. Bisa jadi dia nggak tahu, bahkan lupa sama kejadian yang udah hampir lima bulan sebelumnya,” ujar Mirna Febryani di kawasan Trunojoyo, Jakarta, Senin (21/8/2023).
Mirna Febryani merasa tidak pernah mendengar cerita dari Ody Mulya Hidayat bahwa dirinya ingin pulang ke rumah keluarganya. Sang suami juga tidak pernah menyatakan keberatan dengan kebijakan pembatasan kegiatan yang ia terapkan.
“Setahu saya nggak. Kami baik-baik saja kok, happy-happy aja,” tutur Mirna Febryani.
“Saya kan yang rawat 24 jam. Dari di rumah sakit, pulang, sampai diambil secara paksa tanpa sepengetahuan saya,” sambungnya.
Mirna Febryani bahkan menyebut Ody Mulya Hidayat memberikan apresiasi tinggi karena sang istri masih mau mendampinginya selama proses pemulihan stroke.
“Saya rawat dengan baik. Beliau juga senang saya rawat,” ucap Mirna Febryani.
Sebagaimana diberitakan, Mirna Febryani mengangkat cerita penculikan Ody Mulya Hidayat oleh keluarganya sendiri pada April 2023. Ia dibawa pergi saat ditinggal sendirian di apartemen.
“Saya tinggal beli makan di mal, pas balik Pak Ody udah nggak ada. Pintu apartemen udah kebuka setengah,” kisah Mirna Febryani.
Baca Juga: Ody Mulya Produser Dilan Merasa Terkurung di Apartemen, Istri Akui Selalu Menguncinya dari Luar
Mirna Febryani sampai membuat laporan polisi atas aksi keluarga membawa pergi Ody Mulya Hidayat tanpa izin istri. Namun penanganan penyidik atas laporan tersebut diklaim sangat lambat.
“Sudah terhambat 4 bulan lebih,” kata Mirna Febryani.
Cerita Mirna Febryani ternyata berbanding terbalik dengan apa yang disampaikan Ody Mulya Hidayat. Ia tegas membantah diculik keluarga sendiri.
“Hoaks itu, nggak benar. Saya memang mau pulang kok, saya kangen rumah. Nggak ada penculikan, saya pulang dengan kesadaran sendiri,” papar Ody Mulya Hidayat.
Berita Terkait
-
Ody Mulya Produser Dilan Merasa Terkurung di Apartemen, Istri Akui Selalu Menguncinya dari Luar
-
Istri Ody Mulya Hidayat Bantah Telantarkan Suami: Jalan Suami Juga Saya yang Latih
-
Ody Mulya Sempat Laporkan Keluarga Terkait Penggelapan Aset, Kini Dicabut Tanpa Sepengetahuan Istri
-
Ody Mulya Hidayat Bantah Tudingan Dirinya Diculik: Saya Terkukung dan Ingin Keluar
-
Produser Dilan 1990 Ody Mulya Hidayat Diduga Diculik, Begini Kronologi Versi Sang Istri
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Fakta Film Abadi Nan Jaya, Zombie Lokal yang Terinspirasi dari Kantong Semar
-
Momen Paling Horor Luna Maya Saat Syuting Suzzanna, Bukan Perkara Lawan Setan!
-
Sinopsis Sentimental Value, Drama Keluarga Penuh Luka yang Menggugah Emosi
-
Cerita Ananta Rispo Izin Istri Demi Adegan Romantis di Film
-
3 Fans Theory Tentang Film Abadi Nan Jaya, Zombie Bakal Jadi Wabah Nasional?
-
4 Film Kimo Stamboel di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya
-
Sinopsis Taxi Driver 3: Balas Dendam Kim Do Ki Makin Ganas!
-
Bertabur Komika, Ananta Rispo Perankan Cucu Sial dalam Film Drama Komedi Ketok Mejik
-
Bukan Lagi Arwah Gentayangan, Suzzanna Akan Jadi Manusia Penuh Derita di Film Terbaru
-
Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak