Suara.com - Setelah sempat terpisah, band Kapten akhirnya kompak bersatu kembali dan merilis karya terbaru. Band yang beranggotakan Qiwe (drum), Arief (bass), Pupun (gitar), dan Zacky (vokal) ini merilis lagu "Legenda" sebagai penanda comeback di dunia musik.
Para personel Kapten formasi awal sebenarnya sudah sepakat untuk bersatu kembali sejak 2017. Namun sebelum merilis karya, mereka membutuhkan persamaan visi dan misi bermusik. Apalagi, pemilik hitsa "Lagu Seksi" ini juga harus menerima dianggap sebagai band pendatang baru.
Dengan semangat menggebu, Kapten pun akhirnya merilis lagu berjudul "Legenda" di Agustus 2023 ini. "Legenda" digubah menjadi sebuah lagu penuh energi, yang seakan mewakili semangat para personel Kapten dalam bermusik.
Melalui lirik lagu "Legenda", Kapten mencoba bercerita bahwa setiap manusia memiliki pilihan dan jalan hidup,yang berbeda-beda. Lirik Lagu "Legenda" berisikan ajakan untuk bersatu dan menjadi bara api penuh enerji, untuk sukses dan maju bersama, menghadapi semua rintangan hidup yang ada.
"Lagu ini saya bisa bilang sangat mewakili suasana yang ada di Kapten saat ini, yang penuh energi membara untuk bisa mewarnai lagi industri musik Tanah Air, khususnya rock yang udah langka di era saat ini," ujar Zacky sang vokalis, dalam keterangan resmi yang diterima Suara.com.
Secara musikal, "Legenda" dikemas dengan musik rock khas Kapten. Pupun sebagai gitaris menggunakan teknik picking dan taping, membuat part interlude lagu "Legenda" jadi lebih gahar, tetapi tetap bisa dicerna.
Sementara cabikan bass Arief sedikit berbeda, karena menggunakan petikan pick berukuran dua millimeter, untuk mengejar suara kering, dan lebar. Dengan sedikit pemberian drive pada bass, membuat sound bass yang di hasilkan benar-benar menyatu dengan karakter lagu.
Yang menarik tentu saja menikmati menantikan khas vokal Zacky. Zacky muncul dengan cara bernyanyi yang super enerjik, parçaya diri dan membuat lagu "Legenda" menjadi sangat tajam.
Dengan artikulasi yang baik dan cara menyanyi yang meledak-ledak, Zacky berhasil memompa adrenaline di setiap bagian lirik lagu "Legenda". Cara Zacky mengawali lagu dengan tertawa, memberi kesan lagu keras ini jadi enteng bagi Zacky, bahkan untuk pertama kali nya ada unsur raprock di bagian vokal Zacky.
"Di lagu ini saya merasa tertantang, karena Kapten sepakat untuk membuat lagu yang sedikit berani dan tajam. Di tengah gempuran lagu-lagu mellow saat ini. Dari segi permainan gitar, saya lebih memgandalkan permainan yang 'danceable'. Terasa beda pas di part raprock-nya, terasa hepi dan penuh emosi," kata Pupun.
"Secara keseluruhan, saya suka dengan lagu ini, lumayan mewakili salah satu karakter Kapten. Terimakasih, semoga bisa di terima oleh para penggemar musik Indonesia, amin," tutur Zacky.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain