Suara.com - Luna Maya baru saja genap berusia 40 tahun pada 26 Agustus 2023 lalu. Di media sosial TikTok, perempuan yang memulai karier sebagai model itu membagikan video kilas balik perjalanannya di dunia hiburan Tanah Air.
Luna Maya terlihat cantik dengan sweater merah dengan aksen hitam berbentuk X. Sambil memegang kue ulang tahun, kekasih Maxime Bouttier itu juga terlihat cantik dengan riasan bold namun tetap menawan.
Di video yang sama, disematkan pula video mengenai perjalanan dari tahun ke tahun sang presenter. Semua dimulai ketika Luna Maya menjadi cover majalah Aneka Yess! terbitan tahun 1999.
Saat itu Luna Maya masih berusia 16 tahun dan berhasil menjadi juara favorit atau juara 3. Foto dan video terus berjalan menunjukkan wajah cantik Luna Maya yang tak banyak berubah bahkan ketika ia menginjak usia kepala empat.
"Ini perjalanan yang panjang, tapi ini sangat sepadan. (Usia) 40 yang terberkahi," tulis Luna Maya dalam video berdurasi 1 menit 11 detik itu, dibuat Suara, Selasa (29/8/2023).
Sontak saja Luna Maya mendapat banyak ucapan selamat ulang tahun di kolom komentar unggahan tersebut. Namun tak sedikit juga dari warganet yang salah fokus dengan kecantikan abadi perempuan kelahiran Denpasar tersebut.
"Representasi 40 tahun yang diharapkan setiap perempuan. Tetap cantik, berpenghasilan dan mandiri," tulis seorang warganet TikTok.
"Happy birthday Mbak Luna, cantiknya gak pudar-pudar. GBU ya," tulis keomentar warganet lain.
Dari banyaknya komentar, beberapa warganet juga memerhatikan mata Luna Maya yang memang terlihat berkaca-kaca.
Baca Juga: Biodata Luna Maya, Artis yang Semakin Bersinar di Usia 40 Tahun
Mereka berasumsi jika mantan kekasih Reino Barack itu mungkin merasakan banyak hal ketika melihat perjalanan kariernya yang tak jarang mendapat rintangan.
"Matanya berkaca-kaca, pasti dia bangga bisa dan udah ngelewatin banyak hal yang belum tentu orang lain bisa lewatin," tulis warganet berasumsi.
"Pasti selama waktu berjalan dan mengenang itu semua ada kenangan rasa sakit dan bahagia jadi satu... sehat terus mbak moon," doa netizen berbeda.
Berita Terkait
-
Biodata Luna Maya, Artis yang Semakin Bersinar di Usia 40 Tahun
-
Luna Maya Jingkrak Kegirangan Dapat Kejutan Ini Dari Maxime Bouttier
-
Luna Maya Ultah ke-40, Maxime Bouttier Beri Kejutan dengan Nyanyi 2 Lagu Spesial
-
Ayu Ting Ting Dikabarkan Operasi Plastik, Luna Maya Katai Sok Cantik, Benarkah?
-
Luna Maya Nangis Lihat Melaney Ricardo Diceraikan Suami Usai Jalani Operasi Pengangkatan Rahim, Benarkah?
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi