Suara.com - Perseteruan food vlogger Farida Nurhan dengan Codeblu tengah jadi topik perbincangan hangat di media sosial. Hal ini karena Farida Nurhan dituding melakukan body shaming dan doxing pada Codeblu dalam unggahan video TikTok-nya yang saat ini sudah di-take down.
Kekinian perempuan yang akrab disapa Omay itu jadi sasaran empuk warganet yang mencibirnya di media sosial. Semuanya berawal dari aksi Farida Nurhan yang pasang badan membela pemilik warung makan Nyak Kopash milik Bang Madun.
Simak potret Farida Nurhan yang digeruduk warganet usai doxing Codeblu berikut ini.
1. Sindir Food Vlogger Codeblu
Farida Nurhan diketahui sempat menyindir food vloger Codeblu. Hal ini dilakukannya buntut dari aksi Codeblu mengulas warung makan Nyak Kopsah dan kecewa dengan makanan yang disajikan di sana.
Ulasan jujur dari Codeblu langsung memancing Farida Nurhan untuk membela sang pemilik warung.
2. Body Shaming Codeblu
Dari sana kisruh antara keduanya terjadi di media sosial, bahkan Farida sempat menyinggung penampilan Codeblu hingga dikritik netizen karena melakukan body shaming.
Dalam video TikTok yang sudah di-take down itu, Farida Nurhan tertawa ngakak ketika melihat foto wajah asli Codeblu.
3. Doxing Codeblu
Farida Nurhan juga menyebarkan nama asli Codeblu yang selama ini memang dikenal misterius dan tak pernah menunjukkan wajahnya.
Tak berhenti sampai di situ, dia bahkan menyebarkan rekaman suara diduga ibu mertua Codeblu yang berisi masalah pribadi keluarganya.
Baca Juga: Trending di X, Ini Duduk Perkara Perseteruan Farida Nurhan vs Codeblu
4. Komen di IG Codeblu
Bukan hanya di TikTok, Farida Nurhan juga sempat meninggalkan komentarnya di postingan Instagram Codeblu. Di situ Farida memanggil Codeblu dengan nama asli tanpa izin pemiliknya.
5. Tantang Balik Codeblu
Codeblu merasa dirugikan karena informasi pribadinya disebar tanpa izin. Ia lalu mengirim direct message (DM) di Instagram berisi somasi pada Farida Nurhan.
Namun Farida Nurhan justru membalas bahwa dia siap dilaporkan ke pihak berwajib atas kasus tersebut. Dia bahkan menantang agar Codeblu segera membuat laporan tanpa harus menunggu 1x24 jam.
6. Siap Dapat Somasi dari Codeblu
Farida Nurhan mengatakan bahwa dia siap membayar denda sebesar Rp 1 miliar sesuai peraturan hukum tentang doxing.
Dia juga sempat membagikan foto bersama pengacara kondang Fahmi Bachmid seakan sudah siap menghadapi somasi yang dilayangkan oleh Codeblu.
7. Gaya Review Makanan Dikritik
Sementara itu buntut dari perseteruan dengan Codeblue, gaya review makanan Farida Nurhan dikritik habisa-habisan oleh warganet.
Berita Terkait
-
Trending di X, Ini Duduk Perkara Perseteruan Farida Nurhan vs Codeblu
-
Pendapatan Codebluuuu dari YouTube Bikin Ngiler, Begini Cara Hitungnya
-
Fisiknya Diduga Dihina Food Vlogger Farida Nurhan, Sosok Asli Codeblu Dipuji Warganet: Cakep Gemoy
-
Gaji Farida Nurhan dari Channel Youtube Capai Miliaran dalam Sebulan
-
Tanggapi Perseteruan Farida Nurhan vs Codeblu, Chef Arnold Beri Syarat Cara Food Vlogger Review Makanan dengan Jujur
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Film Horor Psikologis Return to Silent Hill Tayang di Indonesia Mulai 28 Januari 2026
-
Nikah Besok, Intip Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Kondisi Inul Daratista Drop Usai Pulang dari Korea, Pingsan di Kamar Mandi Hingga Masuk UGD
-
Dipisahkan Maut, Ini 7 Kenangan Perjalanan Cinta Reza Arap dan Lula Lahfah
-
Tujuh Tahun Menunggu, Setannya Cuan Jadi Panggung Terakhir Babe Cabita
-
Sinopsis Finding Her Edge, Serial Remaja tentang Ambisi, Cinta, dan Dunia Seluncur Es
-
Siap-Siap! 6 Film MGM Pictures Paling Dinanti Tahun 2026
-
4 Tanda Kepergian Lula Lahfah Disebut Meninggal dalam Kondisi Baik
-
Virgoun Restui Ahmad Dhani dengan Inara Rusli: Aku Sih Yes