Suara.com - Baim Wong dan Raffi Ahmad merupakan dua artis yang memiliki hubungan sahabat sangat dekat. Raffi bahkan mengakui, ide membuat konten di YouTube muncul setelah dia diberi masukan oleh suami Paula Verhoeven tersebut.
Setelah Raffi Ahmad bisnisnya menggurita dengan bendera RANS Entertainment, Baim Wong pun tak mau tertinggal dari sang sahabat. Kini, dengan bendera Tiger Wong Entertainment, ayah Kiano Tiger Wong dan Kenzo Eldrago Wong itu merambah bisnis di bidang properti.
Tak main-main, Baim Wong baru saja melakukan kerja sama dengan Vasanta Group untuk membangun pusat olahraga, F&B hingga entertainment di Eco Town.
Baim Wong menerangkan, kerjasama ini sebelumnya sudah dilakukan di bidang kuliner, dengan membuka restoran. Mengingat prospeknya positif, maka makin melebar lagi dengan rencana yang lebih besar.
"Awalnya dengan hal yang kecil, tapi ternyata mengarah ke arah yang lebih besar," kata Baim Wong dalam keterangannya, baru-baru ini.
Lewat Tiger Wong Entertaiment (TWE), bintang film Bebas ini pun mempersiapkan segala kebutuhan. Bapak dua anak ini optimistis, pihaknya bisa mengakomodir hal tersebut.
"TWE sudah memiliki tim yang ter-development dengan begitu profesional di bidang masing-masing. Dengan kolaborasi ini mudah-mudahan bisa menjaln kerjasama yang panjang, insya Allah," ucapnya.
Sementara itu soal rencana pembangunannya, sejumlah fasilitas ini akan berada di tanah seluas 4.420 meter persegi. Akan ada restoran, area F&B yang mengusung konsep alam. Tidak ketinggalan pula, area olahraga dan entertainment juga akan tersedia di tempat tersebut.
Nicholas Hum, CEO Vasanta Group, yang merupakan rekan bisnis Baim Wong menerangkan, hadirnya kawasan Eco Town bukan hanya hiburan warga Depok, tetapi juga ikut berkontribusi menjaga kesehatan masyarakat.
Baca Juga: Baim Wong Tiba-Tiba Bahas Punya Dua Istri, Mau Poligami?
"Ini sebagai upaya bersama dalam menjadikan Eco Town sebagai 'Heart of Depok'," imbuh Nicholas Hum.
Berita Terkait
-
Baim Wong Tiba-Tiba Bahas Punya Dua Istri, Mau Poligami?
-
Bukan karena Terpental Saat Kecelakaan, Anak Baim Wong Nangis Gegara Minta Main HP
-
Cuma Senggol Tembok Parkiran Mal, Paula Verhoeven Klarifikasi Kabar Baim Wong Kecelakaan Mobil
-
Baim Wong Kecelakaan, Mobil Penyok Hingga Anak Hampir Mental
-
TikTok Dilarang Buat Jualan, Baim Wong Malah Bangga Pamer Pencapaian Jualan Live Rp9 Miliar
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Mengintip Pop-up Store TREASURE di Jakarta, Banyak Spot Foto Lucu Hingga Merchandise Edisi Terbatas
-
Siapa Admin Wali Kota Surabaya yang Kini Mengundurkan Diri Gara-Gara Rekaman Suaranya Bocor?
-
Momen Megawati Sebut Dirinya Paket Lengkap: Aku Anak Presiden, Pintar dan Banyak yang Naksir
-
Ahmad Sahroni Akhirnya Bicara Soal Penjarahan di Rumahnya, Ngaku Sembunyi di Atas Plafon
-
Ruben Onsu Tegur Fans Sarwandah dan Giorgio Soal Unggahan Anak, Mantan Istri Beri Balasan Menohok
-
Diduga Rencanakan Rumah Baru dengan Selingkuhan, Hamish Daud Dihujat: Bayar Karyawan Aja Gak Bisa
-
Makna Tersembunyi di Balik Koleksi Baju Anak Celine Dion, Benarkah Demonik?
-
Pementasan Teater Indonesia Kita ke-44 Hadirkan Sindir Keras Si Punya Kuasa Lewat 'Pasien No.1'
-
Rebutan Cowok Berujung di Kantor Polisi, Ekspresi Petugas saat Interogasi Pelajar Disorot
-
Viral Pria Bayar Bagasi Pesawat Lebih Mahal dari Harga Tiket, Ini Penyebabnya