Suara.com - Daniel Mananta mengundang Herman Soegeng, pendeta yang mengenal baik mendiang Mirna Salihin sejak usia 14 tahun.
Bahkan saat menikah dengan Arief Soemarko, Mirna meminta pendapat Herman Soegeng hingga mempercayakan untuk memimpin prosesinya.
Herman Soegeng lantas ditanya soal hubungan Mirna Salihin dengan keluarga. Dalam keluarganya, Mirna Salihin diceritakan layaknya lem atau perekat.
"Dia glue (perekat keluarga)," ujar Herman Soegeng dalam konten yang dibagikan YouTube Daniel Mananta Network pada Minggu (22/10/2023).
Sepengetahuan Herman Soegeng, hubungan Mirna Salihin dan Sandy Salihin yang diketahui kembar memang kerap diwarnai pertengkaran. Namun keterikatan sebagai anak kembar membuat semua konflik segera teratasi.
"Sama kembarannya, namanya kembar ya, mereka sering berantem. Tapi ya namanya kembar, tetep aja. Habis berantem, baikan. Berantem, baikan," lanjut Herman Soegeng.
Sedangkan Mirna Salihin dan Edi Darmawan Salihin sang ayah punya banyak konflik. Sebagai seorang anak, Mirna Salihin diceritakan tetap berdoa dan meminta sang ayah didoakan oleh sang pendeta.
"Dia sayang sama mamanya. Sama papanya banyak konflik, tapi dia udah katakan 'Biar gimana dia tetap papa saya'. Dia tetep minta saya doakan papanya," beber Herman Soegeng.
"Papanya sempat sakit, saya masih ingat dia langsung contact saya 'Ko, please pray for my dad. Papa lagi sakit, papa lagi di rumah sakit'. Dia selalu melakukan hal itu," lanjut pendeta yang dekat dengan mendiang Mirna selama 14 tahun itu.
Baca Juga: Sebenarnya Mudah Diungkap, Kebenaran Kasus Kopi Sianida Disebut Om Hao Banyak yang Ditutupi
Kendati begitu, Herman Soegeng tak tahu pasti seperti apa hubungan Mirna Salihin dan sang ayah. Di balik itu semua, mendiang Mirna di mata sang pendeta selalu peduli terhadap keluarga terlepas dari berbagai konflik yang datang silih berganti.
"Kalo dibilang sangat dekatnya (Mirna dan papanya) bagaimana, saya nggak bisa jawab. Saya kurang tau. Cuma kalo ada masalah, dia tetap minta saya doakan untuk papanya juga," pungkas Herman Soegeng.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Selamat Tinggal MTV: Mengenang VJ Ikonik Era Kejayaan
-
Ahli Forensik Digital Pertanyakan Kepakaran Rismon yang Tanggapi Kasus Kematian Mirna Salihin
-
Igun Blak-blakan Sebut Nama Artis yang Ajak Dirinya Masuk Kristen, Daniel: Kita Edit Aja Guys
-
Beda Jauh dengan Ahmad Dhani, Daniel Mananta Bongkar Sifat Asli Irwan Mussry
-
Ahmad Dhani Akui Irwan Mussry Lebih Baik Darinya, Bukti Nyatanya Diungkap Istri Daniel Mananta
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir