Suara.com - Ade Armando mengkritik ceramah Oki Setiana Dewi yang mengajak umat Islam membela Palestina. Alasannya karena kakak Ria Ricis itu mengutamakan agama di atas kemanusiaan.
"Sebenarnya ya bagus sih kalau ada selebritis yang mengajak publik peduli pada nasib warga dunia yang sedang menderita. Tapi sayangnya, dia tidak mengajak masyarakat peduli karena alasan kemanusiaan," ujar Ade Armando di unggahan TikTok akun @gerakanpisofficial23, Rabu (25/10/2023).
Ceramah Oki Setiana Dewi disampaikan lewat TikTok. Ade Armando menyoroti tiga alasan yang disebutkan Oki tentang kenapa umat Islam harus membela Palestina.
"Kalau kita enggak bisa terjun mengikuti perang, katanya, kita bisa doakan mereka setiap kita melaksanakan salat. Dia bilang ada sejumlah alasan kenapa umat Islam harus peduli pada nasib Palestina," kata politisi Partai Solidaritas Indonesia itu.
Pertama, keberadaan Masjid Al-Aqsa yang kini berada di dalam kekuasaan Israel. Kedua, Palestina, katanya, adalah negerinya para nabi dan rasul. Ketiga, Palestina jadi tempat berkumpul seluruh umat pada saat kiamat.
"Sedihnya, Oki sama sekali tidak menyebut alasan kemanusiaan. Padahal apa yang terjadi di Gaza sekarang ini sungguh menyedihkan. Ribuan orang sudah tewas gara-gara perang Hamas lawan Israel," ujar Ade Armando.
"Penduduk Gaza juga harus hidup dengan kekurangan makanan dan bantuan kesehatan. Rumah mereka hancur, aliran listrik dan air padam. Kok itu sama sekali enggak disebut? Dan yang menderita itu bukan cuma umat Islam, tapi juga umat Kristen dan umat Yahudi," imbuh Ade Armando menyentil Oki Setiana Dewi.
Ade Armando menyebut Oki Setiana Dewi mungkin masih melihat perang antara Israel dan Hamas seolah-olah ini adalah perang antara muslim dan non muslim. Padahal ini adalah tragedi kemanusiaan yang tidak mengenal sekat agama.
"Sebagai seorang influencer, sekaligus doctor, Oki sebenarnya bisa lebih mengajarkan publik untuk mengutamakan cara pandang kemanusiaan. Dan mungkin mendorong pemerintah Indonesia membantu tercapainya penyelesaian damai," tutur Ade Armanda.
Baca Juga: Oki Setiana Dewi Boyong Putrinya yang Usia 9 Tahun untuk Sekolah di Mesir
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Oki Setiana Dewi Boyong Putrinya yang Usia 9 Tahun untuk Sekolah di Mesir
-
Sempat Kena Serangan Jantung, Ibunda Oki Setiana Dewi Kini Kembali Sehat: Sekarang Rajin Berenang
-
Oki Setiana Dewi dan Keluarga Siap Pindah ke Mesir untuk Pendidikan
-
Ilmu Tak Pandang Umur, Ibunda Oki Setiana Dewi Jadi Hafidzah di Usia 59 Tahun
-
7 Potret Ibunda Ria Ricis yang jadi Wisudawati Tertua Penghafal Alquran Usai Koma
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan