Suara.com - Merek kosmetik milik Gisella Anastasia, Madam GIe, akhirnya meminta maaf setelah dikecam oleh kreator digital Lippielust karena mencomot foto tanpa izin.
Foto yang diambil oleh Madam Gie dari Lippielust digunakan untuk sarana promosi produk mereka di berbagai platform e-commerce.
"Madam Gie menggunakan tanpa izin foto lip swatch yang kami buat pada tahun 2017 untuk produk Madam Gie Charmseeker 2in1 Ombre - Makeup Soft Matte Finish, dengan png image bibir milik saya dan diubah warnanya secara digital," bunyi pesan @lippilust dalam surat terbuka untuk Madam Gie.
Atas pencomotan foto itu, pihak Lippielust meminta Madam Gie untuk menghapus seluruh foto dari berbagai e-commrce.
"Kami meminta kerja sama dari Madame Gie team untuk segera menghapus atau take down foto yang sudah beredar pada beberapa e-commerce seperti Shopee, Lazada, dst. Serta tidak mengulangi kesalahan yang sama," imbuh Lippielust.
Dua jam setelah surat terbuka itu diunggah, Madam Gie langsung memberi respons dan menghapus seluruh foto.
Kabar tersebut diumumkan Lippielust di akun Instagram-nya, @lippielust pada Jumat (27/10/2023).
"Foto-foto kami sudah berhasil di-take down dari semua marketplace Madame Gie. Kami apresiasi responnya, baik dari pihak Madam Gie maupun follower Lippielust," imbuhnya.
Lippielust berharap insiden seperti ini tidak terjadi lagi.
Baca Juga: Tuhan yang Tak Sama jadi Alasan Gisel dan Gading Marten Pilih Bercerai, Netizen: Percaya?
Meski kedua belah pihak sudah damai, warganet justru mendesak pihak Madam Gie untuk mengunggah surat permintaan maaf secara terbuka.
"Ganti rugi dong udah asal nyomot masa enggak ada permintaan maaf secara publik @madame.gie," sentil @worthso***. "Cuma di -take down doang kak, enggak ganti rugi dong," desak @aksanu***.
"Dibayar yang fair engga kak, atau cuma di-takedown aja? Kan sudah dipakai secara komersil?" tanya @spill***.
Berita Terkait
-
Merek Kosmetik Gisella Anastasia Dikecam Gara-Gara Comot Foto Orang Lain untuk Promosi Produk
-
Jadi Janda 4 Tahun, Gisella Anastasia Belum Kepikiran Menikah Lagi
-
Beda Keyakinan, Ini Profil dan Agama Gisella Anastasia dan Gading Marten
-
Tuhan yang Tak Sama jadi Alasan Gisel dan Gading Marten Pilih Bercerai, Netizen: Percaya?
-
9 Potret Gading dan Gisel Temani Gempi Lomba Agustusan di Sekolah, Didoakan Rujuk
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia