Suara.com - Ashanty baru-baru ini merayakan ulang tahunnya yang ke-40 di sebuah hotel mewah di Jakarta. Acara yang mengusung tema peri tersebut dihadiri sejumlah artis papan atas.
Di pesta ulang tahun Ashanty, ada sesi menampilkan video ucapan dari anak-anaknya, termasuk anak sambungnya, Azriel Hermansyah.
Dilihat dari video yang dibagikan ulang oleh akun Tiktok @alkharina_11, putra Anang Hermansyah dan Kris Dayanti itu mulanya mendoakan Ashanty agar bisa segera menyelesaikan pendidikan S3 yang lagi ditempuh.
"Semoga bunda cepet lulus S3 nya," ujar Azriel Hermansyah yang dikutip Suara.com dari akun Tiktok @alkharina_11, Kamis (9/11/2023).
Azriel Hermansyah kemudian meluapkan curahan hatinya dan berharap bahwa Ashanty harus menyaksikan dan mendampinginya jika dia menikah kelak. Ia juga berencana akan melanjutkan sekolah di luar negeri.
"Bagaimnanapun bunda harus melihat aku nanti menikah dengan seseorang harus bunda yang ada di sampingku. Terus aku juga mau sekolah di luar aku harus ada bunda," kata dia.
Air mata Azriel Hermansyah tak terbendung saat mengatakan Ashanty adalah salah satu kekuatannya.
Bahkan adik Aurel Hermansyah itu menyebut dirinya sampai bisa di detik ini lantaran karena adanya sosok Ashanty di kehidupannya.
"Karena itu adalah powernya aku gitu loh. Kalau nggak ada bunda aku nggak bisa," ucap Azriel tak kuat melanjutkan kata-katanya.
Baca Juga: Penampilan Sohwa Halilintar di Ulang Tahun Ashanty Mendadak Curi Perhatian: Paling Sederhana
"Nggak bisa kayak sekarang," sambungnya sambil menangis.
Selain itu, Azriel Hermansyah juga menuturkan bahwa Ashanty sangat berarti baginya. Kekasih Sarah Mezel itu mengatakan dirinya belum bisa membalas kebaikan Ashanty.
"Bunda begitu berarti banget lah buat hidup aku. Karena jujur aja semua yang aku jalanin itu semua buat bunda, aku nggak bisa balas kebaikan bunda sekarang tapi mungkin aku bisa balas kebaikan bunda dari nanti ke adik adik ke Arsya Arsyi gitu. Keluarga itulah nomor satu buat aku," katanya.
Seperti diketahui, Anang menikahi Ashanty dengan membawa dua orang anak, yakni Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah. Sejak saat itu, Aurel dan Azriel yang masih kecil diasuh oleh Ashanty hingga sekarang.
Berita Terkait
-
Penampilan Sohwa Halilintar di Ulang Tahun Ashanty Mendadak Curi Perhatian: Paling Sederhana
-
Krisdayanti Diduga Berzikir Saat Tampil di Podcast, Tasbih Digital Bikin Salfok Warganet
-
Fuji Mondar-mandir saat Aaliyah Massaid Duet dengan Mahalini, Netizen: Kayak Gak Punya Teman
-
Irfan Hakim Unggah Video di Pesta Ultah Ashanty, Warganet Salfok dengan Kecantikan Aaliyah Massaid
-
Gandengan Thariq Halilintar Selalu Beda Tiap Tahun ke Ultah Ashanty, Warganet Bandingkan dengan Azriel
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings