Suara.com - Aaliyah Massaid baru-baru ini membagikan foto dirinya sedang hujan-hujanan. Meski badannya diguyur hujan, penampilan pacar Thariq Halilintar ini tetap terlihat cantik mempesona.
Momen Aaliyah hujan-hujanan ini dibagikan lewat akun Instagram @aaliyah.massaid. Dalam foto, putri Adjie Massaid dan Reza Artamevia ini terlihat mengenakan baju turtle neck berwarna ungu dengan celana kargo putih.
Aaliyah membagikan tujuh foto yang menunjukkan kebahagiaannya saat hujan-hujanan di Singapura. Ia terlihat mempesona dengan rambut panjangnya yang tergerai, sambil tertawa lebar saat menikmati hujan mengguyur tubuhnya.
Tak hanya itu, Aaliyah juga menyempurnakan foto bahagianya itu dengan caption bijak dalam bahasa Inggris.
“If you want the rainbow, you gotta put up with the rain. (Jika kamu menginginkan pelangi, maka kamu harus bersiap menghadapi hujan),” tulis Aaliyah sambil membagikan emoji hujan dan matahari.
Postingan Aaliyah Massaid itu pun ramai mendapatkan beragam komentar warganet. Namun banyak warganet yang justru menyoroti caption Aaliyah Massaid karena dinilai galau.
Bahkan tak sedikit warganet yang dibuat terharu dan malah memberikan dukungan kepada Aaliyah. Menurut warganet, sosok Aaliyah merupakan perempuan yang begitu kuat dan sabar.
"Aal kenapa kamu sabar banget sih, jadi kamu serba salah ya? Padahal kamu gak salah apa-apa, tapi karena masalah lalu mereka, kamu yang jadi korbannya," tulis warganet dengan emoji menangis.
"Aku paham maksud caption-nya, nggak apa-apa Aal kamu dihujat caci maki nyinyir bongkar aib, apapun itu. Sabar aja, badai pasti berlalu insyaalloh derajat kamu diangkat," dukung warganet.
Baca Juga: Beda Sikap Reza Artamevia dan Dewi Zuhriati ke Thariq Halilintar Jadi Omongan
"Aal, aku yakin kalau dia mau ngepost tentang apa yang dia terima belakangan ini pasti berjejeran centeng biru akan support dia kerana nyatanya emang gak sesuai fakta yang dibebarkan oleh pasukan linglung," komentar warganet.
"Nich cewek sabarnya dan kuatnya minta ampun. Dibully, dihujat, body shaming bahkan masa lalunya keluarga diungkit-ungkit, tapi kamu selalu tak membalas mereka. Kamu berhak bahagia Aal," puji warganet.
"Baru pertama kali follow IG artis dengan alasan yang spesifik (karena sedih dan miris melihat ternyata prevalens mental illness di Indonesia itu banyak). PR untuk semua, dimulai dari keluarga sebagai pondasi penting, lalu sekolah dan lingkungan. Pada kak Aaliyah yang Masya Allah cantik, kita belajar tentang arti sabar dan kuat. Semoga Allah memberikan kesabaran dan kekuatan serta hidayah untuk kita semua," tambah yang lain.
Berita Terkait
-
Beda Sikap Reza Artamevia dan Dewi Zuhriati ke Thariq Halilintar Jadi Omongan
-
Fuji Tampil Beda Pakai Headband, Warganet Salah Kaprah: Pakai Ciput Kok Gak Pakai Kerudung
-
Gen Halilintar Pengusaha Apa? Pantas Saja Sering Keliling Dunia, Ternyata...
-
Sosok Mantan Pacar Aaliyah Massaid, Tajir Melintir Punya Kapal Pesiar sampai Pulau Pribadi
-
Dinner Bareng Thariq Halilintar, Penampilan Ibu Aaliyah Massaid Dipuji Old Money
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
First Look The Remarried Empress Versi Drama, Begini Perbandingannya dengan Webtoon
-
6 Kontroversi Miss Universe 2025 yang Menggemparkan Ajang Kecantikan Dunia
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan