Suara.com - Rheza Pahlawan, mantan suami Violenzia Jeanette mendadak unggah di Instagram story yang menyinggung soal ibu menelantarkan anak yang diduga untuk menyindir mantan istrinya.
Rheza Pahlawan, mantan suami Violenzia Jeanette melalui unggahannya itu mengatakan seorang ibu seharusnya merawat dan membesarkan anak-anaknya, bukan meninggalkan anak demi kepentingan sendiri maupun orang lain.
Rheza Pahlawan juga menyinggung soal hak asuh yang telah diberikan kepada Violenzia Jeanette, yang artinya sudah diberi kepercayaan untuk membesarkan kedua anaknya, Zavier dan Zehra.
"Hak asuh diberikan kepada ibu, karena ibu yang lebih memahami tentang mendidik dan membesarkan anak, bukan menelantarkan anak," ujar Rheza Pahlawan dalam storynya, Rabu (29/11/2023).
Bahkan, Rheza Pahlawan menantang Violenzia Jeanette untuk memberikan hak asuh anak-anaknya bila memang sudah tak sanggup merawat.
"Jika sudah tidak sanggup serahkan ke bapaknya," katanya.
Sebab, Rheza Pahlawan merasa sudah memberikan semua fasilitas dan kebutuhan anak-anaknya. Namun, ia sangat menyayangkan ketika Violenzia Jeanette justru kurang berperan sebagai ibu dan membiarkan anak-anaknya dirawat oleh suster.
"Saya sudah memberikan fasilitas yang baik buat anak, menjamin semua kebutuhan anak tapi kok ibunya tidak begitu berperan sebagai ibu. Suster tidak bisa diandalkan, mereka cuman orang lain," ujar Rheza Pahlawan.
Menurutnya, sangat berbahaya meninggalkan anak hanya tinggal bersama suster yang seharusnya hal ini bisa menjadi pelajaran bagi para sosialita.
Di sisi lain, mantan suami Vio juga meyakini bahwa anak-anaknya pasti akan mengetahui orang yang lebih menyayanginya dan akan memilih orang tersebut nantinya.
"Suatu saat anak akan tahu siapa yang lebih menyayangi mereka dan dia akan memilih orang yang peduli sama mereka, meskipun itu orang lain. Semoga engkau bisa jadi ibu yang penuh hati dan memahami anak," jelasnya.
Bahkan, Rheza Pahlawan juga meminta netizen untuk menyampaikan pesannya tersebut kepada mantan istrinya, Violenzia Jeanette. Ia menekankan tidak pernah melarang mantan istrinya pergi berhari-hari, asalkan keduanya anaknya dititipkan padannya.
"Wahai pengikut nabi V, kalau kalian seorang ibu sampaikan ke nabi kalian betapa pentingnya peran ibu kepada anak," ujar Rheza.
Sebelumnya, Violenzia Jeanette memang diketahui sedang pergi bersama Aan Story ke Lombok selama beberapa hari setelah merayakan ulang tahun kedua anaknya.
Namun, Violenzia Jeanette memang tidak mengajak kedua anaknya, Zehra dan Zavier pergi ke Lombok bersama Aan Story dan teman-temannya.
Berita Terkait
-
7 Potret Rumah Bunga Citra Lestari, Harganya Ditaksir Mencapai Rp8 Miliar
-
Terungkap Alasan Bunga Citra Lestari Mau Menikah Lagi
-
KUA Jawab Tentang Mas Kawin Pernikahan Bunga Citra Lestari dan Tiko Wardhana
-
Fuji Datang ke Ultah Anak Violenzia Jeanette, Marissya Icha Auto Kena Sentil: Pihak Sebelah Pasti Panas!
-
Fadly Faisal Benarkan Baju Frans Faisal yang Terbalik, Adabnya Jadi Omongan
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Besaran Gaji Ahmad Sahroni, Eko Patrio, dan Nafa Urbah yang Hilang Usai Dinonaktifkan
-
Lolos dari Sanksi Kode Etik, Adies Kadir Dapat Peringatan Keras dari MKD Sebelum Kembali Ngantor
-
Ahmad Sahroni Dihukum 6 Bulan Nonaktif dari DPR, Pernyataannya Dianggap Tak Bijak
-
Bedu Tetap Transfer Rp50 Juta per Bulan ke Mantan Istri Meski Sudah Cerai, Buat Apa Saja?
-
Akun IG-nya Sempat Diblokir, Rachel Vennya Pamer Sudah Kembali Saling Follow dengan Deddy Corbuzier
-
Cerai dan Nafkahi Anak Rp 50 Juta, Bedu Pilih Hidup Sederhana di Kontrakan
-
DPD Keluhkan Ruangan Sempit, Purbaya Balas Santai: Mau Pindah ke IKN Duluan? Silakan Pak
-
Bukan Rencana Awal, Once Mekel Ungkap Alasan Haru Pilih TPU Tanah Kusir Jadi Makam Mertua
-
Habib Jafar Akui Beda Sikap saat Onad dan Coki Pardede Kena Kasus Narkoba: Adil Bukan Berarti Sama
-
Tak Banyak Bicara, Mertua Once Mekel Ternyata Pernah Ngeband Bareng Ahmad Albar