Suara.com - Grup musik Vierratale yang dihuni Kevin Aprilio,Widy Soediro Nichlany, dan Raka Cyril Damar tampil di sebuah acara di Indonesia Arena, Jakarta Pusat, Rabu (13/12/2023) malam. Penampilan mereka malam itu cukup menarik, terlebih ada aksi bagi-bagi duit ke penonton.
Ide bagi-bagi uang datang dari Kevin. Dia mengadakan kuis dadakan dengan menebak lagu soundtrack drama Korea.
"Terima kasih sudah datang! Nah, hari ini kan banyak K-Popers (nama penggemar K-Pop) yang datang. Jadi, saya mau membuat kuis tebak lagu dari soundtrack drama Korea. Kalau kalian berhasil menjawab, kalian bisa mendapat hadiah uang dari saya," kata Kevin dikutip dari ANTARA.
Buat mereka yang berhasil menebak lagu akan diberikan uang tunai sebesar Rp100 ribu.
Kuis dadakan dari Kevin ini membuat para penonton antusias. Kevin pun mulai memainkan lantunan nada dari drama Korea melalui kibornya.
Total ada tiga lagu yang mampu ditebak penonton. Mereka masing-masing membawa pulang Rp100 ribu yang diberikan langsung oleh Kevin dari atas panggung.
Sesi bagi-bagi uang selesai, Kevin dkk kembali beraksi membawakan lagu-lagu miliknya. Setelah intro dimainkan, Widi mulai menyanyikan lagu Kesepian.
Cukup banyak lagu yang dibawakan Vierratale malam itu. Widi dkk membuka penampilan mereka lewat lagu Seandainya dan Perih.
Menariknya, Widy menyanyikan penggalan terakhir lagu Perih dengan suara growling menggeram ala vokalis musik metal.
Baca Juga: Cara Unik Memes Jaga Keharmonisan Keluarga, Kevin Aprilio Sampai Keluar Grup WhatsApp
"Selamat malam semua! Kami Vierratale, kami mau mengajak kalian semua untuk bersenang-senang malam ini!" kata Widy menyapa penonton.
Lagu selanjutnya yang dibawakan adalah Dengarkan Curhatku dan Bersamamu. Widy malam itu cukup interaktif dengan para penonton.
Sederet hits milik Vierratale jadi menu penutup penampilan Vierratale. Bisa dibilang, aksi mereka cukup memuaskan penonton.
Vierratale adalah band pop rock adal Jakarta yang berdiri pada 2008. Sempat dihuni empat orang, kini band tersebut menyisakan Kevin, Raka, dan Widy.
Awalnya, Vierratale bernama Vierra. Namun pada 8 Februari 2013, band ini mengumumkan perubahan nama menjadi Vierratale yang diambil dari Fairytale yang bermakna dongeng.
Tercatat sudah ada tiga album studio yang ditelurkan Vierratle. Album tersebut antara lain My First Love (2009), Love, Love, and Love (2011), dan Evolve (2016).
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Nasib DJ Panda Menggantung, Erika Carlina Belum Berpikir Cabut Laporan Meksi Buka Peluang Damai
-
Sempat Buntu, DJ Panda Akhirnya Sodorkan Proposal Damai untuk Erika Carlina
-
Hindari Wartawan, DJ Panda Pilih Langkahi Pembatas Besi Akses Masuk di Polda Metro Jaya
-
Erika Carlina Mau Damai dengan DJ Panda, Karena Dikhianati DJ Bravy?
-
Pamer 'Mata Batin', Momen Hangat Ruben Onsu dan Tantenya Keturunan Arab Curi Perhatian
-
DJ Bravy Selingkuh, Erika Carlina Ternyata Merengek Minta Dinikahi
-
Ryu Kintaro Tantang Rafathar Duel di Ring, Warganet: Pewaris vs Pewaris
-
Dijebak Kru yang Ternyata Intel BNN, Detik-Detik Andika Kangen Band Ditangkap
-
Dituduh Provokasi, Putri Delina Pamer Bukti Dimaki Pendukung Azizah Salsha Saat Padel Wars
-
Bertemu 3 Bocah Kosong, Anies Baswedan Nurut Diajari Salam Aneh Catheez hingga Dipanggil Abah