Suara.com - Aaliyah Massaid bersama ibunya, Reza Artamevia pergi beribadah umrah ke Tanah Suci Mekah. Hal ini merupakan keinginan gadis 21 tahun itu sendiri sejak lama.
Namun perjalanan ibadah Aaliyah Massaid ini malah menimbulkan banyak tudingan miring warganet. Banyak yang menduga Aaliyah tiba-tiba jadi alim demi diterima oleh keluarga kekasihnya, Thariq Halilintar.
"Mau tanya ini kenapa semenjak sama Thariq dia tiba-tiba umrah, apa udah umrah sebelumnya, teman tolong dijawab,” bunyi komentar salah seorang warganet di akun TikTok aalthorvibes, Senin (8/1/2024).
Tudingan tersebut ditepis langsung oleh Reza Artamevia. Sang diva menjelaskan bahwa anaknya sudah sering pergi umrah bersama dirinya. Tahun ini merupakan kali keempat mereka bertandang ke Tanah Suci.
Bahkan disebutkan mantan istri mendiang Adjie Massaid itu, adik Zahwa Massaid itu pertama kali pergi umrah saat masih berumur 18 bulan.
"Kita selalu bareng. Ini yang keempat. Pertama kali waktu dia 1,5 tahun, sama Almarhum Mas Adjie," ungkap Reza Artamevia.
Sepuluh tahun yang lalu kekasih Thariq Halilintar itu menjalani ibadah umrah keduanya. Dan pada 2018, dia pergi untuk ketiga kalinya. KIni Aaliyah berdua dengan Reza menjalani ibadah yang keempat.
"Yang ketiga sama Aaliyah itu tahun 2018, saya sama anak-anak aja. Ini sekarang yang keempat berdua sama Aaliyah,” tutur Reza Artamevia.
Dengan penjelasan tersebut Aaliyah Massaid jelas menyangkal bahwa dia tiba-tiba berubah jadi alim karena ingin diterima oleh keluarga Gen Halilintar.
Baca Juga: Tahun Lalu dengan Fuji dan Kini Syuting Mesra dengan Aaliyah Massaid, Thariq Kena Disindir Warganet
Diberitakan sebelumnya, Thariq Halilintar sempat ikut makan bersama keluarga Aaliyah Massaid sebelum mereka berangkat umrah. Kala itu ramai diberitakan ekspresi sedih adik Halilintar itu saat melepas pergi sang kekasih.
Saat itu Thariq Halilintar juga sempat mengatakan bahwa dia akan menyusul Aaliyah Massaid ke Mekah. Diduga Thariq tak tahan berjauhan lama-lama dari pacarnya.
"Iya nanti aku nyusul," ujar Thariq usai mengantar Aaliyah di bandara.
Sebagai informasi, Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid digosipkan berpacaran sejak beberapa bulan lalu. Meski tak pernah mengonfirmasi hubungan mereka, namun Thariq dan Aaliyah selalu menunjukkan romansa mereka di setiap kesempatan.
Berita Terkait
-
Tatapan Sedih Thariq Halilintar sebelum Aaliyah Massaid Berangkat Umrah
-
Tampil Berhijab, Wajah Polos Aaliyah Massaid saat Berangkat Umrah Tuai Pujian
-
Bakal Kunjungi Raudhah Saat Umrah, Aaliyah Massaid Berdoa Minta Berjodoh dengan Thariq Halilintar?
-
Adu Tajir Fadly Faisal dan Thariq Halilintar, Kakak Fuji Dinilai Lebih Cocok dengan Aaliyah Massaid
-
Diajak Foto Bareng Penggemar, Sikap Thariq Halilintar ke Aaliyah Massaid Jadi Sorotan Lagi
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Raisa Hapus Klarifikasi Perceraiannya, Imbas Gosip Hamish Daud Selingkuh Viral?
-
Raisa Kantongi Nama-Nama Saksi untuk Kuatkan Dalil Gugat Cerai Hamish Daud, Siapa Saja?
-
Perut Buncit Shenina Cinnamon di Acara Film Dopamin Jadi Sorotan, Istri Angga Yunanda Hamil?
-
Perut Sabrina Alatas Ikut Disorot, Imbas Gosip Pacar Hamish Daud Hamil
-
Lagu Baru Raisa 'Pengganti Aku' Diduga Sindir Isu Hamish Daud Selingkuh: Dia Mirip Sekali Denganku
-
Pernikahan Berakhir di Pengadilan, Raisa dan Hamish Daud Sudah Berdamai dengan Keadaan
-
Sarwendah Muak Diinjak-injak, Giliran Ruben Onsu Sindir Orang yang Mudah Tersinggung
-
Onadio Leonardo Kasus Narkoba, Beby Prisillia: Kamu Bukan Penjahat, Cuma Bodoh
-
Pengacara Raisa Respons Kabar Hamish Daud Selingkuh
-
Sidang Cerai Perdana Ditunda, Raisa Diimbau Hadir 2 Minggu Lagi