Suara.com - Suami Jennifer Dunn, Faisal Harris meluruskan kabar yang beredar soal dirinya diduga ikut menerima aliran dana korupsi penyaluran bantuan sosial atau bansos Program Keluarga Harapan (PKH) Kementerian Sosial tahun 2020. Faisal mengaku sama sekali tidak mengenal nama-nama yang masuk daftar tersangka kasus tersebut.
"Klien kami tidak mengenal para tersangka ini," ujar pengacara Faisal Harris, Pieter Ell saat menggelar jumpa pers di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (10/1/2024).
Faisal Harris bahkan bingung saat pertama kali menerima surat panggilan pemeriksaan sebagai saksi kasus korupsi bansos dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia merasa tidak pernah berhubungan dengan orang-orang yang terlibat dalam kasus yang mencoreng nama Kemensos itu.
"Klien kami bingung juga, dipanggil jadi saksi untuk apa?," kata Pieter Ell.
Usai bertemu penyidik, Faisal Harris baru mengetahui bahwa dirinya diminta datang ke Gedung Merah Putih KPK untuk menjelaskan alur transaksi jual beli rumah yang ia lakukan pada 2010. Diduga, Faisal saat itu bertransaksi dengan salah satu tersangka kasus korupsi bansos.
Terkait hal itu, pengacara Faisal Harris membenarkan bahwa kliennya memang sempat menjual rumah di tahun tersebut. Hanya saja, transaksi bukan dilakukan dengan salah satu tersangka korupsi bansos.
"Benar klien kami jual rumah di 2010, tetapi bukan dengan tersangka," imbuh Pieter Ell.
Andai pun benar Faisal Harris menjual rumah itu ke salah satu tersangka korupsi bansos, tak elok menurut Pieter Ell kalau transaksi di tahun 2010 dikaitkan dengan kasus yang terjadi di 2020. Ia merasa hal itu tidak ada korelasinya.
"Kasusnya itu di 2020. Jadi bagaimana bisa terseret?," kata Pieter Ell kembali mempertanyakan.
Baca Juga: Jennifer Dunn Kesal Faisal Harris Dibilang Terseret Korupsi Bansos: Dia Lagi Nyaleg
Pieter Ell pun menyatakan lagi bahwa Faisal Harris tidak ada kaitan apa pun dengan kasus korupsi bansos yang sekarang masih ditangani KPK.
"Kalau klien kami saja tidak mengenal para tersangka ini, gimana mau ada delik atau tindak pidana yang dilakukan? Tidak ada," kata Pieter Ell menegaskan.
Sebagaimana diketahui, KPK memanggil Faisal Harris pada 19 Desember 2023 lalu. Kata Ali Fikri selaku Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Faisal dimintai keterangan sebagai saksi atas dugaan ikut menerima aliran dana korupsi bansos.
Usai pemanggilan Faisal Harris, beredar narasi yang menyebutkan bahwa ia terlibat dalam kasus korupsi bansos. Padahal, KPK belum mengeluarkan pernyataan apa pun soal kemungkinan pelanggaran hukum dari Faisal.
Munculnya narasi miring tentang Faisal Harris disambut Jennifer Dunn dengan ungkapan kekesalan. Sebagai istri, Jennifer tahu betul bahwa Faisal bukan orang gila harta yang rela menghalalkan segala cara untuk meraup keuntungan pribadi.
Jennifer Dunn berharap, klarifikasi yang ia sampaikan bersama Faisal Harris dan tim pengacara bisa meluruskan kabar miring yang belakangan beredar.
Berita Terkait
-
Jennifer Dunn Kesal Faisal Harris Dibilang Terseret Korupsi Bansos: Dia Lagi Nyaleg
-
Seberapa Tajir Faisal Harris? Ternyata Punya 30 Aset Tersebar di Indonesia, Ini Buktinya!
-
Profil dan Agama Jennifer Dunn, Suaminya Diperiksa KPK Terkait Bansos
-
Faisal Harris Suami Jennifer Dunn Bantah Aset-asetnya Terkait Kasus yang Ditangani KPK
-
Faisal Harris Diperiksa KPK Terkait Korupsi Bansos, Suami Jennifer Dunn Punya Banyak Aset
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Jelajahi Dunia Sihir Wicked di Singapura, Bertemu Ariana Grande hingga Sapa Raisa di Yellow Carpet
-
Mengapa Sikap Marissa Anita Tunda Momongan Sejalan dengan Karakter Gen Z?
-
Sama-Sama Ogah Nikah Lagi, Riyuka Bunga dan Deddy Corbuzier Mau Tinggal di Panti Jompo Bareng
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Fajar Sadboy Lemot Tiap Diajak Bicara, Amanda Manopo Duga Gegara Pernah Koma 13 Hari
-
Donny Damara Kritik Gen Z, Anggap Mudah Mengadu dan Tersinggung
-
Demi Cuan, Sarwendah Rela Live Streaming Sampai 14 Jam Sehari
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami