Suara.com - Usai perseteruannya dengan Fuji mereda, Marissya Icha dan kakaknya, Iren Bermawi kembali berseteru.
Irene Bermawi melalui Instagram story-nya menyampaikan kekesalannya pada sang adik. Ini karena Marissya Icha menolak membantu mempromosikan produk jualannya dan justru bersikap sombong.
"Mau mulai lagi lu ya Marissya. Lu juga jualan hand body ingetkan kalian belum BPOM. Gue cuman nawarin doang dijawab tengil banget nggak ada sopan-sopannya merasa terdzolimi," kata Irene Bermawi, Selasa (9/1/2024).
Irene Bermawi merasa Marissya Icha tak sadar diri ketika dibantu berbisnis olehnya.
Padahal, Iren Bermawi sebagai kakak merasa sudah berusaha membantu adiknya setiap kali berbisnis hingga bermasalah dengan orang lain.
"Jangan sombong jadi manusia. Sebelum lu kaya sekarang, dulu lu numpang di rumah gue, pakai mobil gue. Setiap lu dijahatin siapa pun, lu selalu nyuruh mamah buat gue jadi tumbal proyek," ujar Irene Bermawi.
Bahkan, Irene Bermawi juga ikut membela Marissya Icha ketika berseteru dengan Fuji dengan cara menjelek-jelekan keluarga Haji Faisal beberapa waktu lalu.
Namun, Iren Bermawi akhirnya mengaku sikapnya menjelek-jelekan Fuji dan keluarga Haji Faisal beberapa waktu lalu itu karena diminta oleh Marissya Icha.
Irene Bermawi justru bingung Marissya Icha berpura-pura tak tahu mengenai postingannya ketika diwawancara oleh awak media.
Baca Juga: Bingung Mematikan Mesin Mobil Listrik, Azizah Salsha Diledek Fuji
"Sampai masalah Fuji terakhir juga lu nyuruh mama belain lu! Ketika diwawancara TV mana pun seperti biasa 'aduh saya nggak tahu tuh kakak saya kenapa ngomong gitu'. Bipolar lu dasar," ujar Irene Bermawi.
Irene Bermawi juga merasa heran dengan Marissya Icha yang terlalu perhitungan dalam membantu saudara sendiri hingga tega menjatuhkan usahanya.
"Ibu peri kalau ngasih orang segitunya saudara sendiri jualan nggak seberapa, bukan lagi ngemis, nggak didukung. Udah followers gue banyak dihack sama lu. Hidup gue tuh lu bikin serba salah terus," ujar Iren Bermawi.
Karena itu, Iren Bermawi juga tak heran publik semakin tahu karakter asli adiknya karena memang selalu merasa paling tersakiti dan dengki terhadap saudara sendiri.
"Hidup lu tuh dengki sama saudara sendiri, nggak mau disaingin. Lama-lama Tuhan juga bukain lu siapa mau pakai jilbab, muka makin lama sadis itu berasal dari hati lu yang selalu merasa terdzolimi dan jahat sama saudara sendiri," kata Irene Bermawi.
Berita Terkait
-
Dicibir Suka Pamer, Harga Motor Ustaz Solmed Bisa Ditukar 2 Mobil Buatan Jepang
-
Bingung Mematikan Mesin Mobil Listrik, Azizah Salsha Diledek Fuji
-
April Jasmine Pamer Sedekah Rp2 Miliar usai Bangkrut, Warganet: Istri Ustaz Solmed Kok Riya?
-
Tajir Melintir, Ustaz Solmed dan April Jasmine Rayakan Anniversary Pernikahan dengan 'Sederhana'
-
Fuji Muak Dijodohkan Terus dengan El Rumi: Setop Ya, Kalian Halu!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026