Suara.com - Mamah Dedeh kembali viral di media sosial. Kali ini pendakwah 72 tahun itu menuai perdebatan karena sikapnya kepada fans.
Dalam video yang dibagikan akun @lambeh_was_was belum lama ini, tampak semula Mamah Dedeh dikerubungi oleh fans yang merupakan ibu-ibu.
Tiba-tiba seorang fan merangkul bahu Mamah Dedeh. Sang pendakwah yang tidak menyukai hal itu sontak memukul lengan penggemar tersebut dengan ekspresi marah.
Penggemar itu langsung melepas tangannya dan meminta maaf. Namun pendakwah dengan nama asli Dedeh Rosidah itu tetap kesal dan menggeleng-gelengkan kepalanya.
Sikap Mamah Dedeh itu menuai beragam reaksi warganet. Beberapa membela sang pendakwah dan bilang kalau penggemarnya lah yang salah.
Namun sebagian lainnya menyalahkan pengisi "Siraman Qolbu, Mamah Dedeh" itu yang tidak ramah pada orang-orang yang menyukainya.
"Nggak ada adem-ademnya, dari dulu kurang respek. Masih banyak pendakwah yang bikin adem nambah ilmu," komentar akun @bung***.
"Galak ya," tulis akun @vie***.
"Tangannya si ibu kena muka Mamah Dedeh jadi mamah kaget, nggak sopan juga sih si ibunya SKSD banget," ujar akun @siti***.
Baca Juga: Curhat Menantu Keras Kepala, Ibu Ini di Skak Mat Mamah Dedeh: Mertuanya Ngeyel, Sarua Gelona!
"Kita harus tahu mana yang teman, mana orangtua yang harus dihargai, jangan sok akrab gitulah," imbuh akun @ger***.
Sebagai informasi, Mamah Dedeh merupakan pendakwah yang tenar lewat program Mamah dan Aa. Penonton acara Mamah Dedeh sebagian besar merupakan ibu-ibu.
Topik yang biasa dibawakan Mamah Dedeh mencakup permasalahan pada era modern seperti media sosial, perselingkuhan, dan masalah rumah tangga.
Tag
Berita Terkait
-
Beda Penampakan Rumah Ustaz Solmed dan Mamah Dedeh, Pantas Tarif Ceramah Bak Bumi Langit
-
Tarif Ceramah Oki Setiana Dewi Pernah Tuai Kontroversi, Padahal di Bawah Mamah Dedeh dan Ustaz Solmed
-
Padahal Satu Almamater, Perbandingan Tarif Ceramah Ustaz Solmed dan Mamah Dedeh Disorot
-
Segini Beda Tarif Ceramah Mamah Dedeh dan Ustaz Solmed, Bak Bumi dan Langit
-
Mamah Dedeh Angkat Bicara Soal Hukum Mantu Ogah Urus Mertua, Opini Irfan Hakim Langsung Disorot Warganet
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Angka Pernikahan di Indonesia Merosot Tajam, Atalia Praratya Sebut Perceraiannya Bukan Contoh Baik
-
Melki Bajaj Diduga Terseret Kasus Investasi Bodong, Pengacara Korban Minta Segera Klarifikasi
-
Ternyata Isu Lama, Rian D'Masiv Bantah Jadi Pelaku Child Grooming
-
Fitnah Jadi Berkah, Sudrajat Penjual Es Gabus Dihadiahi Umrah
-
Ngaku Prioritaskan Anak, tapi Diduga Buang Ressa, Denada Panen Hujatan
-
Setia Temani Onad Rehabilitasi, Beby Prisillia Pegang Janji di Hadapan Tuhan: Dia Butuh Gue
-
Boiyen Dipastikan Tak Terlibat Kasus Penggelapan Sang Suami
-
Pro Kontra Aksi Pasha Ungu 'Semprot' Veronica Tan di Rapat DPR, sampai Dituding Cari Panggung
-
Pekerjaan Rully Anggi Akbar yang Dituntut Cerai Boiyen
-
Profil Afan DA 5, Pedangdut yang Disebut Dewi Perssik Minta Bayaran Serupa Lesti Kejora