Suara.com - Inul Daratista menjadi sosok yang berjuang agar tarif pajak hiburan tidak naik. Usaha ini pun membuahkan hasil, sebab pemerintah telah menundanya.
Meski begitu, Inul Daratista masih memperjuangkan agar tidak ada kenaikan pajak hiburan.
Berangkat dari hal ini, Inul Daratista bersama Hotman Paris Hutapea dan para pemilik tempat hiburan lainnya, bertemu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.
"Pastinya masih ketar-ketir ya. Makanya saya setiap hari ke kantor untuk menenangkan karyawan," kata Inul Daratista ditemui di kantor Menko Marves, Menteng, Jakarta Pusat pada Jumat (26/1/2024).
Inul Daratista mungkin bisa sedikit bernapas lega. Namun tidak sepenuhnya, lantaran rencana ini baru ditunda.
BACA JUGA: Pura-Pura Panik Dibilang Mirip Perempuan, Caren Delano Tegaskan Bela Ivan Gunawan
Inul Daratista berharap pemerintah mengkaji ulang dan memutuskan untuk membatalkan rencana kenaikan pajak hiburan.
"Kalau naik, efek ke perusahaan tidak baik. Keuangannya, mau nggak mau harus selesai alias PHK," kata Inul Daratista.
Inul Daratista jelas tidak mau hal itu terjadi. Maka sebisa mungkin ia berusaha dari jalan manapun agar pemerintah tidak menaikan pajak hiburan.
Sependapat dengan Inul Daratista, Hotman Paris Hutapea juga tidak setuju dengan adanya kenaikan pajak hiburan.
BACA JUGA: Beda Jauh dengan Calon Suami, Rumah Putri DA di Kampung Halaman Berada di Gang Kecil Tanpa Halaman
Hal tersebut juga telah disampaikan kepada Luhut Panjaitan. Dalam pembicaraannya, sang menteri juga tidak sependapat dengan kenaikan pajak hiburan.
"Jadi kemarin kita ketemu bapak Menteri Dalam Negeri, hari ini ketemu pak Menko Pak Luhut. Dua-duanya sependapat angka 40 persen itu tidak masuk diakal," kata Hotman Paris Hutapea.
Inul Daratista berharap, langkah ini bisa menghentikan pemerintah menaikkan pajak hiburan.
"Semoga bisa terlaksana dengan baik, sesuai dengan apa yang diharapkan kami sebagai pemilik bisnis," ujar Inul Daratista.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Fakta Film Abadi Nan Jaya, Zombie Lokal yang Terinspirasi dari Kantong Semar
-
Momen Paling Horor Luna Maya Saat Syuting Suzzanna, Bukan Perkara Lawan Setan!
-
Sinopsis Sentimental Value, Drama Keluarga Penuh Luka yang Menggugah Emosi
-
Cerita Ananta Rispo Izin Istri Demi Adegan Romantis di Film
-
3 Fans Theory Tentang Film Abadi Nan Jaya, Zombie Bakal Jadi Wabah Nasional?
-
4 Film Kimo Stamboel di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya
-
Sinopsis Taxi Driver 3: Balas Dendam Kim Do Ki Makin Ganas!
-
Bertabur Komika, Ananta Rispo Perankan Cucu Sial dalam Film Drama Komedi Ketok Mejik
-
Bukan Lagi Arwah Gentayangan, Suzzanna Akan Jadi Manusia Penuh Derita di Film Terbaru
-
Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak