Suara.com - Sarah Keihl resmi jadi istri Killian Potter. Pernikahannya dengan lelaki asal Jerman tersebut berlangsung di JW Marriott Hotel Jakarta, Sabtu (27/1/2024) lalu.
Saat ijab kabul, Killian Potter menggunakan bahasa Indonesia. Mahar berupa uang tunai sebesar 13 ribu euro atau sekitar Rp222 juta diucapkan suami Sarah Keihl dengan lancar.
Pernikahan Sarah Keihl dan Killian Potter dibagi dua sesi, yakni akad nikah dan resepsi. Sederet artis menghadiri pernikahan Sarah, baik menjadi pendamping pengantin maupun tamu.
Penasaran seperti apa momen Sarah Keihl melepas masa lajangnya? Berikut ulasannya.
1. Sarah Keihl tampil cantik dengan kebaya putih dan veil bernada senada saat momen akad nikah. Sementara Killian Potter mengenakan setelan jas serta kemeja dan dasi serba putih.
2. Salah satu momen haru di pernikahan Sarah Keihl ialah ketika sungkeman. Papa mertua Sarah menatapnya penuh cinta kasih seperti anak sendiri.
3. Awal Januari 2024 lalu, Sarah Keihl membagikan momen romantis dilamar Killian Potter di helikopter. Kendati romantis, cincin yang diberikan Killian sebenarnya kekecilan di jari Sarah.
4. Pernikahan Sarah Keihl pun dihadiri keluarga lengkap. Orangtua dan dua adik Sarah yang berdarah Turki terlihat ikut berbahagia atas pernikahan tersebut.
5. Begitu pun dari pihak Killian Potter, empat anggota keluarga jauh-jauh datang dari Jerman untuk menghadiri pernikahan Sarah Keihl di Jakarta.
Baca Juga: Profil Mahdy Reza dan Agama, Pesinetron yang Bongkar Sisi Gelap Sarah Keihl
6. Apabila di momen akad serba putih, Sarah Keihl mengenakan kebaya warna merah saat resepsi. Sementara para bridesmaid, termasuk Ranty Maria, mengenakan gaun serba putih.
7. Resepsi pernikahan Sarah keihl dan Killian Potter tak kalah meriah. Sejumlah rekan artis seperti Syakir Daulay, Natasha Wilona, Ria Ricis, Rachel Vennya hingga pasangan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid terlihat hadir.
8. Sayangnya di tengah kebahagiaan tersebut, Mahdy Reza mantan Sarah Keihl muncul mempersoalkan hubungan mereka di masa lalu. Postingan Mahdy jadi viral di tengah kebahagiaan Sarah dan suami.
9. Mahdy Reza menuding Sarah Keihl berselingkuh dengan pria bule yang kini telah resmi menjadi suaminya. Selain itu, Sarah disebut awalnya tak mau putus dari Mahdy meski akan menikah.
10. Di tengah kebahagiaannya menjadi pengantin baru, Sarah Keihl tak menanggapi tudingan sang mantan tersebut. Sarah diduga hanya menyindir lewat kalimat dalam bahasa Inggris tentang kepalsuan yang diyakininya akan terungkap dengan sendirinya.
Itu dia potret-potret pernikahan Sarah Keihl dan Killian Potter yang sayangnya diwarnai rumor tidak sedap dari sang mantan.
Berita Terkait
-
Profil Mahdy Reza dan Agama, Pesinetron yang Bongkar Sisi Gelap Sarah Keihl
-
Diajak Foto Mantan Gebetan, Ria Ricis Sempat Takut Dicap Buruk
-
Baru Sehari Resmi Menikah, Sisi Gelap Sarah Keihl Dibongkar Mantan Pacar: Mau Punya 2 Lelaki Sekaligus
-
Video Ria Ricis Asyik Ngobrol dan Tertawa Bareng Mantan Gebetan Disorot: Awas Nanti CLBK
-
Tanpa Teuku Ryan, Ria Ricis Hadiri Acara Pernikahan Usai Singgung Soal Mertua
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Happy Asmara Mendadak Curhat Pernah Diselingkuhi Sebelum Tunangan
-
Air Mata di Ujung Sajadah 2: Citra Kirana Dihadapkan pada Cinta dan Kehilangan Seorang Anak
-
Wajah Kempotnya Viral, Ashanty Jawab Tudingan Jalani Operasi Bariatrik
-
Ruben Onsu Tegur Fansnya dan Giorgio Antonio, Sarwendah Curhat Sudah Muak dan Merasa Diinjak-injak
-
Sidang Etik Anggota DPR Dimulai, Nafa Urbach Disebut Hedonis dan Tamak
-
Sembunyi di Rumah Saat Penjarahan, Ahmad Sahroni: Kalau Waktu Itu Saya Meninggal, Gak Apa-Apa
-
Calon Istri Bukan Artis, Ok Taecyeon Blak-blakan Soal Perasaannya Jelang Menikah
-
Bareng YESNOW, Zoe Levana Dorong Anak SLB Tampil Percaya Diri
-
Sosok Sabrina Alatas di Pusaran Isu Cerai Hamish-Raisa, Masih Kerabat Nadine Chandrawinata
-
Mengintip Pop-up Store TREASURE di Jakarta, Banyak Spot Foto Lucu Hingga Merchandise Edisi Terbatas