Suara.com - Aaliyah Massaid belakangan aktif dalam sejumlah acara politik. Gadis 21 tahun itu turut berkontribusi mengikuti kegiatan sang kekasih, Thariq Halilintar yang kebetulan maju sebagai calon anggota legislatif dari PDIP.
Terkini, Aaliyah Massaid terbang ke Blitar, Jawa Timur dan berziarah ke makam presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno. Dia juga sempat bertemu dengan keluarga Bung Karno di Istana Gebang.
Di tempat itu Aaliyah Massaid belajar banyak tentang Soekarno serta sejarah perjuangan para pahlawan di era Kemerdekaan. Aaliyah dan kekasih juga sempat diajak makan malam bersama dengan anak dan cucu Soekarno.
Momen kunjungan itu diabadikan Aaliyah Massaid dalam unggahan Instagram-nya. Dalam potret yang dipamerkan, tampak anak mendiang Adjie Massaid itu mengenakan kemeja putih, rok panjang merah, serta kerudung putih yang dia sampirkan ke kepalanya.
Aaliyah Massaid tampak cukup anggun dengan gaya sederhana itu. Tak sedikit penggemar yang mengagungkan sang idola dan menyebut Aaliyah punya aura yang mahal.
Bahkan salah seorang fans menyamakan Aaliyah Massaid dengan Arumi Bachsin. Cewek itu dinilai cantik dan elegan serta punya pasangan seorang politikus, persis nasib Arumi yang menikah dengan Emil Dardak yang kini adalah mantan Wakil Gubernur Jawa Timur.
"The next Arumi Bachsin," komentar akun @anja***.
"Bener bingitz, sama-sama cantik dengan Arumi," timpal akun @ell***.
"Setujuuu mba," sahut akun @rum***.
"Perlu kamu ketahui cantik, kamu itu perempuan cantik dan sangat berkelas. Masya Allah tabarakallah," imbuh akun @ade***.
Di sisi lain Aaliyah Massaid kini sudah berpindah dari Blitar, Jawa Timur ke Solo, Jawa Tengah. Kegiatannya dilanjutkan dengan berkeliling di Kota Liwet tersebut.
Sebagai informasi, Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid berpacaran sejak beberapa bulan lalu. Meski tak pernah mengonfirmasi hubungan mereka, namun Thariq dan Aaliyah selalu menunjukkan romansa mereka di setiap kesempatan.
Namun sejak menjadi kekasih Thariq Halilintar, Aaliyah Massaid terus menerus menuai hujatan. Dia kerap dibandingkan dengan Fuji, mantan kekasih Thariq.
Kendati begitu Aaliyah Massaid memilih mengabaikan hal itu dan bertindak seolah-olah tak pernah terjadi hal apapun.
Berita Terkait
-
Kelewat Putih, Arumi Bachsin Curhat Jadi Korban Perundungan: Aku Malu Banget
-
Temani Anang Kampanye di Bogor, Outfit Ashanty jadi Sorotan, Mirip Baju Tidur?
-
Fuji Kode Kangen Liburan, Bos MS Glow Malah Ajak Aaliyah Massaid ke Eropa
-
Pamer Kedekatan dengan Aaliyah Massaid, Lesti Kejora Diprotes: Berpaling dari Fuji?
-
Liburan ke Eropa Bareng Shandy Purnamasari, Ini Koleksi Tas Branded Para Seleb: Dari Aaliyah Massaid Hingga Lesti Kejora
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Tak Sia-sia Lutut Berdarah, Raffi Ahmad Juara Awal Padel di TOSI season 4
-
Azizah Salsha Banting Setir dari Tenis ke Padel, Langsung Sabet Kemenangan di TOSI Season 4
-
Sidang Cerai Perdana Raisa Hamish Daud Digelar Besok, Mediasi Jadi Penentu
-
Dukungan Menyentuh Beby Prisillia untuk Onad: Kamu Suami Terbaik!
-
Tetap Anggap Onad Sahabat, Kocaknya Deddy Corbuzier Pertanyakan Program Login
-
Terungkap! Ini Modus 'Gali Lobang Tutup Lobang' yang Dipakai Admin untuk Tipu Fuji
-
Surat Cinta Jerome Polin untuk Mendiang Ayah
-
Siapa Sabrina Alatas? Sosok Chef Muda Mirip Raisa, Diduga Selingkuhan Hamish Daud
-
Isak Tangis Istri Ungkap Kronologi Ayah Jerome Polin Meninggal Dunia
-
Mengenal Clot, Gumpalan Darah Mematikan yang Renggut Nyawa Ayah Jerome Polin