Suara.com - Gala Sky ternyata kini tinggal di rumah Fuji. Hal itu diungkap Fuji saat main ke rumah Verrell Bramasta.
Awalnya Verrell Bramasta menunjukkan toilet di lantai 3 rumahnya. Verrell rupanya sudah menyiapkan kamar tidur dan kamar mandi untuk anak-anaknya kendati belum menikah.
"Ih kecil kayak Gala. Gala kamar mandinya kayak gini kak. Jadi ceper, lebih ceper," ujar Fuji ketika melihat salah satu kamar mandi di rumah Verrell Bramasta.
"Iya karena buat anak-anak rencananya," terang Verrell Bramasta dalam konten di YouTube Fuji an yang tayang pada Selasa (20/2/2024) tersebut.
Verrell Bramasta lantas kepo mengenai Gala Sky. Fuji dengan bersemangat menceritakan apabila putra semata wayang mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah tersebut kini tinggal bersamanya.
"Gala tinggal sama aku tapi dari Senin sampai Jumat. Sabtu sama Minggu mama kangen jadi dipulangin. Nanti dia pulang sekolah Senin, ada lagi," jelas Fuji.
Mendengar tanggung jawab yang sudah dipikul Fuji di usia 21 tahun tersebut, Verrell Bramasta memuji dengan tulus. "Hebat banget, berarti Fuji udah kayak ngurusin anak. Udah siap jadi ibu," sahutnya.
Izin agar Gala Sky tinggal di rumahnya ternyata cukup sulit diperoleh Fuji. Haji Faisal dan Dewi Zuhriati orangtua Fuji awalnya menentang.
Namun bukan Fuji namanya apabila kehabisan akal 'licik'. Fuji memperoleh izin setelah menyekolahkan sang keponakan di dekat rumahnya.
Baca Juga: Ditanya Fuji Soal Lelah Jadi Publik Figur, Verrell Bramasta Beri Jawaban Bijak: Masa Kita Ngeluh...
"Awalnya nggak boleh kak. Cuma aku dengan segala akalku yang agak licik ini, aku cari sekolah Gala yang deket sama rumahku," pungkas Fuji.
Dalam wawancara pada Maret 2023, Haji Faisal memang pernah mengungkap keberatannya mengenai Gala Sky tinggal di rumah Fuji. Bapak empat anak tersebut mengaku sulit memberikan izin.
Bukan perkara biaya, Haji Faisal merasa lebih baik Gala Sky dididiknya bersama sang istri. Hati Haji Faisal 'kurang full' apabila Gala diserahkan kepada Fuji.
"Bukan masalah biaya, bukan masalah mereka tidak bisa menjaga," tutur Haji Faisal.
"Cuman ilmunya belum ada. Kita kan sudah berilmu sama omanya menjaga abang-abangnya itu. Nah dia kan belum ada ilmunya menjaga anak kecil," tandasnya.
Fuji diketahui sangat dekat dengan Gala Sky bahkan mengaku selama ini bekerja hanya demi bocah 3 tahun tersebut. Oleh sebab itu, tak mengejutkan apabila Fuji ingin Gala berada di rumahnya kendati ia sendiri sibuk dengan berbagai pekerjaan.
Berita Terkait
- 
            
              Ada Fuji Sampai Celine Evangelista, Diam-Diam Mayor Teddy 'Laris Manis' di Kalangan Artis
 - 
            
              Bangun Rumah Mewah Tanpa Kredit, Verrell Bramasta Ternyata Tak Tahu KPR
 - 
            
              Momen Vanessa Angel Nyanyi Lagu Hachi, Liriknya Mirip Kisah Hidup Gala Sky
 - 
            
              Mencintai Secara Ugal-ugalan, Aaliyah Massaid Asyik Bercanda Sambil Cubit Thariq Halilintar yang Sedang Tiduran
 - 
            
              Verrell Bramasta Bakal Sumbangkan Gaji Setahun Jadi Anggota DPR RI, Padahal Jumlahnya Cuma Segini
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Padahal Gabung Geng Motor, Desta Malu dan Minder Pengalaman Touring Kalah Telak dari Chef Juna
 - 
            
              Biaya Perawatan Amanda Manopo Setiap Bulan Terjawab, Pantas Kulitnya Mulus Tanpa Bedak
 - 
            
              Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
 - 
            
              Akui Capek Syuting Film, Apa yang Bikin Desta Terima Tawaran Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn?
 - 
            
              Setelah Tawarkan Raisa Jadi Aspri, Hotman Paris Kini Cari Nomor Telepon Sabrina Alatas
 - 
            
              Temannya Pasang Badan, Sebut Sabrina Alatas Syok Difitnah Selingkuhan Hamish Daud
 - 
            
              Andien Ungkap Pernah Dibully Artis Senior Sampai Nangis Saat Live di TV
 - 
            
              Usai Melahirkan, Amanda Manopo Ingin Operasi Plastik di Bagian Ini
 - 
            
              Trauma Nikah Singkat, Salmafina Sunan Punya Aturan Ketat Buat Calon Suami: Harus Mau ke Psikolog
 - 
            
              Clara Shinta dan Suami Nyaris Cerai Gara-Gara Drama China, Revand Narya: Itu Adiktif Banget Sih