Suara.com - Al Ghazali merupakan aktor yang digandrungi oleh kaum hawa. Memiliki paras rupawan dan suara merdu, tak heran putra sulung Maia Estianty dan Ahmad Dhani ini pandai dalam memikat penggemarnya.
Setiap unggahannya di Instagram bahkan tak luput mencuri perhatian penggemarnya dan menuai pujian. Termasuk unggahannya bersama dengan Titiek Soeharto beberapa waktu lalu.
Al Ghazali merupakan salah satu selebriti yang mendukung Prabowo Subianto dalam pilpres 2024 lalu. Dirinya kerap kali terlihat dalam acara kampanye kemenangan.
Dalam sebuah kesempatan, Al Ghazali mengunggah foto yang mengejutkan penggemarnya. Sebab ia berani mengajak selfie Titiek Soeharto.
Melalui akun Instagramnya, Al Ghazali mengunggah foto dirinya selfie bersama Titiek Soeharto. Ia juga membagikan foto bersama Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY dan juga Mayor Teddy.
"Bersama tokoh-tokoh hebat," tulis Al sebagai keterangan.
Pada foto tersebut, Titiek Soeharto tampil mengenakan busana putih. Ia mengambil posisi di belakang Al Ghazali.
Perempuan yang pernah menjalin rumah tangga dengan Prabowo Subianto itu berpose sembari menunjukkan dua jari seolah memberikan dukungan kepada mantan suaminya.
Sementara itu, Al Ghazali hanya tersenyum lebar menatap kamera.
Baca Juga: Ekspresi Tak Berdaya Mayor Teddy Dicubit Luhut: Kok Gak Berani Kaya ke Dokter Gunawan?
Kebersamaan Al Ghazali dan Titiek Soeharto ini rupanya memancing beragam komentar dari warganet. Bukan tanpa alasan, sebab dirinya disebut-sebut memiliki wajah yang mirip Prabowo saat muda.
"Bu titik berasa lagi foto sama pak prabowo waktu msih muda," celetuk seorang warganet.
"Dek AL adalah bapak prabowo jaman muda," timpal warganet lain.
Selain itu beberapa warganet memberikan dukungan kepada Al Ghazali untuk memerankan tokoh Prabowo seandainya ada film yang menceritakan kisah mantan menantu Soeharto tersebut.
"Algazali mirip bangat pak parabowo waktu muda.klo cerita hidupnya pak prabowo di filmkan tolong yg jadi pak prabowo itu algzali," tulis salah satu warganet.
"Cocok bgt buat jadi peran film kisah pak Prabowo semoga ada produser yg mau bikin film kisah pak Prabowo. Asal jangan produser Indosiar," tambah warganet yang berbeda.
Berita Terkait
-
Kini Ikut Merayakan, Al Ghazali Dulu Gak Sudi Shafeea Ahmad Dilahirkan
-
Harta Ahmad Dhani Mencapai Miliaran Rupiah, Al Ghazali Kesal Ada Orang yang Mau Pinjam Uangnya Rp50 Ribu
-
4 Fakta Chelsea Shania, Saudara Al Ghazali di Series Cinta Pertama Ayah
-
Pangling Lihat Foto Muda Prabowo Subianto dan Sjafrie Sjamsoeddin, Netizen Sebut Mirip Al Ghazali dan Abimana Aryasatya
-
Momen Al Ghazali dan El Rumi Nyoblos di Pemilu 2024
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026