Suara.com - Beberapa waktu lalu publik dihebohkan dengan kemunculan 'kembaran' Pevita Pearce di media sosial.
Setalah ditelisik perempuan tersebut bernama Klaudia Krish, seorang petugas Otter keeper talk di kebun binatang Solo Safari. Videonya saat sedang menjelaskan mengenai berang-berang mendadak viral dan tak sedikit yang salah fokus dengan wajahnya.
Bukan tanpa alasan, sebab Klaudia tidak hanya memiliki wajah yang mirip tetapi juga gestur, perawakan hingga suara. Bahkan beberapa warganet sempat menduga Klaudia merupakan Pevita yang sedang syuting.
Kemunculan kembaran Pevita Pearce ini tentunya menggegerkan publik. Tak sedikit yang berharap dua orang berwajah mirip ini segera dipertemukan.
Akan tetapi lantaran kesibukan sang artis, pertemuan kedua orang berwajah mirip ini belum bisa terlaksana.
Menariknya, seolah didukung oleh semesta, baru-baru ini Klaudia Krish akhirnya mengunggah momen pertemuan perdananya dengan Pevita Pearce.
Ia mulanya tengah melangsungkan syuting podcast di salah satu channel. Tak disangka ia kemudian mendapat kejutan.
Klaudia rupanya mendadak dikunjungi oleh Pevita Pearce. Hal ini tentu membuat dirinya terkejut sekaligus bahagia.
"Tiba-tiba disamperin Pevita pas lagi syuting," tulis Klaudia dalam videonya.
Baca Juga: Daftar Insiden Batik Air Bikin Penumpang Shock: Pilot Tidur hingga Tabrak Pesawat Lain
Pertemuan perdana Pevita dan Klaudia pun berlangsung tak lama. Meski demikian keduanya sempat berbincang, foto, dan membuat konten bersama.
Pevita tampil cantik dalam balutan atasan oranye dipadu celana hitam dan blazer warna senada, sementara Klaudia mengenakan rok biru dan outer senada.
Keduanya pun tampil kompak dengan rambut digulung ke atas yang semakin memperlihatkan kemiripan wajah mereka.
Klaudia pun mengungkap sifat asli sang artis yang rupanya ramah dan baik saat ditemui secara langsung.
"Nervous tapi seneng kak Pevita baik banget," bebernya.
Momen pertemuan Pevita dan Klaudia ini pun mencuri perhatian publik. Tak sedikit yang takjub dengan kemiripan wajah keduanya.
Berita Terkait
-
Klaudia Krish Si Pevita Pearce KW Kini Laris jadi Bintang Iklan, Netizen Sentil Copyright
-
Biodata Klaudia Krish dan Akun IG, 'Kembaran' Pevita Pearce yang Beda Nasib
-
Ini Dia Sosok Petugas Solo Safari yang Mirip Pevita Pearce, Valid Diakui Sang Artis!
-
Siapa Petugas Kebun Binatang Mirip Pevita Pearce? Ini Sisi Lain Klaudia Krish
-
5 Inspirasi OOTD ke Pantai ala Pevita Pearce, Estetiknya Gak Ada Lawan!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun