Suara.com - Dunia hiburan tampaknya tak selalu menjadi pilihan pertama dan terakhir. Hal inilah yang dialami oleh artis lawas Adrian Maulana.
Melalui unggahannya di Instagram, Adrian Maulana menunjukkan bukti bahwa dirinya telah meninggalkan dunia hiburan. Dunia yang sebelumnya berhasil membuat namanya menjadi terkenal.
Bersama putrinya, Adrian Maulana asik menjalani kehidupan sebagai pekerja di ibu kota. Adrian rela naik KRL untuk pergi ke tempat kerjanya.
"Hari ini adalah hari pertama Kakak masuk kerja. Alhamdulillah. Rasanya baru kemarin masih kuliah," tulis Adrian, dilansir pada Minggu (17/3/2024).
"Bismillah. Kita berjuang bareng ya, Nak," tambahnya.
Unggahan dari Adrian Maulana ini pun langsung menjadi sorotan. Beragam pujian diberikan kepada sang mantan aktor.
Lantas, siapa sebenarnya Adrian Maulana sebelum banting setir menjadi pegawai kantoran? Apa saja film yang dibintanginya? Simak selengkapnya.
Adrian lahir dengan nama lengkap Adrian Maulana Djambek. Ia lahir di Jakarta dan sudah berkarier di dunia hiburan sejak tahun 90-an.
Peran pertamanya diperoleh pada tahun 1998. Saat itu, Adrian membintangi sebuah sinetron yang berjudul Air Mata Ibu.
Baca Juga: Ngeri! Mobil Tertabrak KRL di Perlintasan Tanah Kusir, Begini Kondisinya
Sejak saat itu, Adrian menjadi langganan yang kerap menghiasi layar televisi. Adrian tampil dalam sinetron Tersayang (1999) dan Lupus Millenia (2000).
Adrian juga sukses dengan sinetron lainya, yaitu Nurhaliza pada tahun 2010. Disusul dengan Dari Sujud ke Sujud dan Perempuan Pembawa Berkah yang sama-sama tayang pada tahun 2011.
Sementara itu, kariernya di film layar lebar baru tercapai pada tahun 2004. Saat itu, Adrian didapuk untuk membintangi film berjudul Issue.
Kariernya di dunia hiburan tak terbatas padaa dunia akting. Pria kelahiran 1977 ini pernah menjadi model untuk video klip Rindang Tak Berbuah dari Kirey.
Adrian juga aktif muncul di beberapa acara televisi ternama. Sebut saja, ada Xstreme, Kiss, Insomnia, hingga Risalah.
Tahun-tahun berikutnya diisi dengan keterlibatannya sebagai presenter di stasiu televisi ternama. Sebelum akhirnya Adrian memilih mengundurkan diri dan terjun ke dunia bisnis. Adrian pernah bekerja di Schroder Investment Management Indonesia, sebuah perusahaan investasi asal Inggris.
Berita Terkait
-
7 Potret Sharla Martiza, Anak Adrian Maulana yang Bakal Jadi Sarjana Hukum
-
Tak Ada Adrian Maulana, Artis-Artis yang Diajak Presiden Jokowi Naik LRT Tuai Cibiran
-
Yuni Shara dan Ari Lasso Salah Gate LRT, Adrian Maulana Disebut Lebih Cocok Ikut Uji Coba Bareng Jokowi
-
Adrian Maulana Pilih Naik Transportasi Umum Dari Pada Mobil: Bisa Hemat Sampai Rp 48 Juta
-
11 Transformasi Adrian Maulana, Dulu Artis Tenar Kini Jadi Pegawai Kantoran Naik KRL
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Jangan Tonton Film Surat untuk Masa Mudaku Tanpa Persiapan, Ini Alasannya
-
Review Send Help: Ketika Bos Berkuasa Dipaksa Tunduk di Alam Liar, Sadis tapi Menghibur
-
Meriam Bellina Minta Calon Penonton Jangan Tertipu Trailer Titip Bunda di Surga-Mu
-
Final Score Malam Ini: Ketika Dave Bautista Hidupkan Kembali Formula Die Hard di Stadion Sepak Bola
-
Wajib Tonton Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Lintas Generasi yang Kuras Air Mata
-
Lebih dari Kisah Persahabatan, Surat Untuk Masa Mudaku Ajak Penonton Sembuhkan Trauma Masa Kecil
-
Hellboy (2019): Si Anak Iblis yang Berusaha Balas Dendam pada Penyihir Kuno, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Shining Drakor Baru Jinyoung GOT7: Masinis yang Galau karena Cinta Masa Lalu
-
Netflix Kantongi Hak Distribusi Film Gundam, Bakal Dibintangi Sydney Sweeney dan Noah Centineo
-
Nikita Mirzani Minta Denada Jangan Berkelit: Akuin Aja Itu Anak Lo, Gitu Aja Repot